SUKABUMI, INFODESAKU – Pemdes Mekarsari dengan turunnya agaran tahap dua melaksanakan berupa kegiatan pengaspalan jalan, sepanjang jalan antara Ciawitemen sampai dengan Cijambe. Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi. Rabu (14/05/2019)
Pengerjaan jalan tersebut dengan volume panjang 1,250m Lebar 2,5m. Yang mengunakan anggaran Dana Desa tahap dua senilai,215,553.000.(Dua Ratus Lima Belas Juta Limaratus Ribu Lima Puluh Tiga Ribu Rupiah).
Lokasi pengerjaan tepatnya di Kampung Ciawitemen Rt 03/03. Desa Mekarsari Kecamatan Ciracap.
“Kami selaku dari Pemerintah Desa Mekarsari merealisasikan angaran dana Desa tahap dua,dengan melaksanakan kegiatan pengaspalan jalan sepanjang dari mulai Kampung Ciawitemen sampai Cijambe,” terang Udon Kepala Desa Mekarsari
Lebih lanjut, kata Kades menambahkan, yang Alhamdulillah pengaspalan jalan tersebut di sambut baik oleh masyarakat dan Kepala Dusun (Kadus) Cimuncang kemudian masyarakat Cijambe mereka sangat antusiasme dengan adanya pengaspalan di daerahnya, karena selama ini mereka dari tahun ketahun sangat mengharapkan adanya pengaspalaan jalan seperti ini.
“Alhamdulilah, melalui proses persaratan sudah kita tempuh dari mulai tahapan-tahapanya dan baru sekarang terelaisasi dengan adanya kucuran dana dari pemerintah pusat melalui Desa dengan mengunakan anggaran dana desa tahap dua, karena sebelumnya anggaran untuk tahap satu dialokasinya untuk pembelian Mobil Ambulance Desa.” jelasnya
Anggaran dana Desa tahap dua yang dialokasikan guna melakukan pengaspalan jalan tersebut di sebabkan jalan ini adalah jalan sektoral, bagi penghubung dua Kecamatan diantaranya Kecamatan Ciracap dan Kecamatan Ciemas,berlokasi sangat berdekatan dengan dua Desa yaitu Desa Mekarsari dan Desa Sidamulya.
“Semoga masyarakat desa mekarsari dan sekitarnya dengan adanya pengaspalan jalan ini mereka bisa menjaga dan merawat jalan tersebut serta bisa lebih maju lagi dalam melakukan pengembangan perekonomianya.” pungkasnya.
Laporan : Rusdiana