GARUT, INFODESAKU – Kedatangan Mentri Pertanian Dr H. Syahrul Yasin Limpo, S.H, M.H di Desa Pangeureunan, Kecamatan Balubur Limbangan disambut oleh puluhan Jawara cilik yang mempertontonkan kepiawaian jurus seni beladiri Pencaksilat, atraksi tersebut membuat Sang Mentri berdecak kagum. Minggu, (14/11).
Kedatangan Mentri Pertanian Dr H. Syahrul Yasin Limpo, S.H, M.H beserta rombongan ke Desa Pangeureunan dalam rangka melihat langkah pemerintah daerah menuju ketahanan pangan nasional, Sang Mentri dibuat kagum oleh penampilan puluhan Jawara cilik yang begitu lues memperagakan gerakan jurus seni beladiri Pencaksilat dengan bahasa gurowan yang singkat Sang Mentri memuji para jawara cilik.
“Wah bahaya ni di Garut banyak bibit Jawara yang hebat”, ucapnya singkat sambil tertawa.
Seusai acara Winda (siswi kelas 5 SD) salah seorang Jawara cilik yang tergabung dalam Paguron Hegarmanah Putra Desa Pangeureunan pimpinan Bapak Iad, mengungkapkan rasa bangganya bisa mendapatkan kesempatan yang sangat langka untuk menyambut kedatangan Menteri Pertanian didesanya.
“Saya mersa bangga dan terhormat bisa memperlihatkan jurus jurus seni beladiri Pencaksilat dihadapan Bapak Mentri”, ungkapnya.
Lebih lanjut Winda yang bercita cita menjadi atlit Pencaksilat profesional menuturkan penampilannya bersama teman temannya bisa mempromosikan potensi yang ada didesanya dan menunjukan bahwa anak desa pun memiliki kesempatan untuk tampil dihadapan Mentri.
“Anak desa pun punya kesempatan tampil dihadapan Pak Mentri”, pungkasnya.
Laporan : Bhegin