LAMSEL, INFODESAKU – SMP Negeri 1 Kalianda menggelar acara pelepasan siswa kelas IX yang telah menyelesaikan masa studi di sekolah tersebut. Acara yang dilaksanakan di lapangan halaman sekolah SMP negeri 1 Kalianda kecamatan Kalianda kabupaten Lampung Selatan pada sabtu( 03/05/2025)
Kegiatan ini dihadiri oleh Soetopo,S.pd kepala sekolah, guru, orang tua, dan siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.
Dalam acara pelepasan, Kepala SMP Negeri 1 Kalianda menyampaikan pesan kepada siswa kelas IX untuk selalu bersemangat dan percaya diri dalam melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya. “Saya berharap kalian semua dapat menjadi generasi yang berprestasi dan membawa nama baik sekolah,” ujar Soetopo Kepala SMP negeri 1 Kalianda..
Soetopo menjelaskan,” Alhamdulilah hari ini tanggal 3 mei berkaitan dengan Hardiknas, kami selaku pimpinan SMP negeri 1 Kalianda telah melaksanakan pelaksanaan pelepasan anak kelas IX tiga tahun ini tahun ajaran baru 2024-2025 yang dilaksanakan secara sederhana,” kata Soetopo saat diwawancarai awak media usai acara.
Lanjut Soetopo,” dengan melepas mengembalikan kepada orang tua masing – masing, kami SMP negeri 1 Kalianda Lampung selatan meluluskan 404 dan telah mendaftar di MAN 1, SMA Kebangsaan, semuanya menyebar di pulau Jawa.,” Ungkap Soetopo.
Acara pelepasan diisi dengan berbagai kegiatan, seperti penampilan seni siswa, pemberian kenang-kenangan, dan foto bersama. Siswa kelas IX juga menyampaikan kesan dan pesan kepada guru dan teman-teman mereka.
Di tempat yang sama Edi Sinaga ,Orang tua siswa kelas IX menyampaikan rasa bangga dan terima kasih kepada sekolah atas pendidikan yang telah diberikan kepada anak-anak mereka. “Kami sangat berterima kasih kepada sekolah atas pendidikan yang baik dan lingkungan yang kondusif,” kata Edi Sinaga salah satu orang tua. Siswa .
” Siswa kelas IX yang telah lulus akan melanjutkan pendidikan ke SMA/SMK dan menghadapi tantangan baru di masa depan. Kepala Sekolah berharap siswa dapat menjadi lebih mandiri dan bertanggung jawab dalam mencapai tujuan mereka.,” Tutup nya. (BR)