Angin Puting Beliung Hantam Belasan Rumah Warga Pasir Eurih Tamansari

BOGOR, INFODESAKU – Musibah angin puting beliung kembali terjadi, setelah beberapa waktu lalu melanda wilayah Kecamatan Ciawi, pada Selasa malam kembali terjadi di wilayah Desa Pasir Eurih, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor. (06/03).

Informasi yang berhasil dihimpun, berdasarkan keterangan dari Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten Bogor yang melaporkan bahwa tepat pada tanggal 6 Maret 2018 atau selasa malam, menyebutkan sedikitnya 12 rumah warga mengalami kerusakan akibat angin puting beliung tersebut.

“Ya, tepatnya di Desa Pasir Eurih, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor telah terjadi musibah angin puting beliung. Kejadiannya itu sendiri pada Selasa malam Rabu,

Adapun jumlah korban 12 unit rumah warga dan kerugian diperkirakan sekitar Rp 75 jutaan,” tutur Abdul Rozak, Koordinator Lapangan FKDM Kabupaten Bogor.

Masih menurut Jack sapaan akrabnya, untuk data-data korban RT atau RW mana saja, sementara ini belum saya dapatkan.

Berikut nama-nama korban yang rumahnya mengalami kerusakan diantaranya :

  1. Saman, 5 jiwa, rusak sedang,
  2. Efrizal, 4 jiwa, rusak sedang,
  3. Iman Teguh, 4 jiwa, rusak ringan,
  4. Slamet Riyadi, 4 jiwa, rusak ringan,
  5. Anton, 4 jiwa, rusak ringan,
  6. Sardi, 7 jiwa, rusak ringan,
  7. Saepudin, 5 jiwa, rusak ringan,
  8. Sri susanti, 5 jiwa, rusak sedang,
  9. Emi, 4 jiwa, rusak ringan,
  10. Ajid, 1 jiwa, rusak ringan,
  11. Suryana, 8 jiwa, rusak ringan.

Laporan : TAUFIK HIDAYAT

Related posts

OPTIMALISASI LENGKUAS SEBAGAI BAHAN BAKU SERUM WAJAH DAN HAND SANITIZER

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden