Melalui Musdes Tim Penyusun RKP Desa Mulai Dibentuk

BOGOR, INFODESAKU – Pemdes Cimandala, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor memulai perencanaan pembangunan desa dengan membentuk tim penyusun Rencana Kerja Pemerintah (RKP) tahun anggaran 2024. Pembentukan tim RKP desa dilaksanakan melalui Musyawarah Desa (musdes) bertempat di aula kantor desa, Kamis (22/06/2023).

Kepala Desa Cimandala, Aditiya Agung Diningrat mengatakan sebelum pelaksanaan RKP desa, dibentuk terlebih dahulu tim penyusun yang diketuai oleh Sekertaris Desa.

” Musdes hari ini membahas perencanaan pembangunan desa sekaligus pembentukan tim RKP desa, tim RKP yang diketuai sekertaris desa nantinya akan membentuk serta menentukan siapa yang menjadi tim penyusun ,” ujar Agung.

Ditempat yang sama, Babinsa Cimandala, Serma Bambang Sumoro turut menghadiri kegiatan tersebut akan siap mengamankan setiap kegiatan pembangunan yang ada diwilayah Desa Cimandala.

” Keamanan pembangunan diwilayah Cimandala juga menjadi tugas Babinsa, kita kawal agar pembangunan berjalan lancar tanpa ada hambatan.” tegas Babinsa.

 

Laporan : AJH

Related posts

Satu lagi Posyandu Diresmikan Kades Cimandala

Delapan Fraksi DPRD Lampung Selatan Setujui 4 Paket Raperda Jadi Perda

Bunda Literasi Lampung Selatan Hadiri Gerakan Indonesia Membaca Dan Kampung Literasi Desa Swasembada Sekolah