Pernyaluran BLT DD Tahap III , Ini Harapan Kepala Desa Rantau Jaya

SUMSEL, INFODESAKU – Pemerintah desa rantau jaya kembali menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) Dana Desa, Kegiatan ini berlangsung di balai desa Rantau Jaya, Kecamatan Belitang Madang Raya, Kabupaten OKU Timur, Pemerintah Desa Rantau Jaya Menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Tahap III  bulan Juli, Agustus dan september, Tahun 2023.Jum’at (20/10/2023).

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) yang dihadiri oleh Kasi PMD Kecamatan Belitang Madang Raya ,Kepala Desa Rantau Jaya, Aparatur Babinsa, Babinkantibmas, Pendamping Desa, Pendamping Lokal Desa , BPD Perangkat De Seluruh KPM Peneriman BLT DD.

Kepala Desa Rantau Jaya Drs.H. Fahrur Rozi  membagikan langsung kepada warga yang menerima BLT di dampingi langsung oleh Kasi PMD Kecamatan BMR, Babinsa, Babinkamtibmas dan Aparatur desa Rantau jaya.

Drs.H. Fahrur Rozi  mengatakan Pemerintahan Desa Rantau Jaya telah menyalurkan bantuan kepada 32 KPM (Keluarga Penerima Manfaat). Setiap KPM masing-masing menerima bantuan sebesar Rp 900.000 (untuk bulan Juli, Agustus, dan September).

“Diharapkan kepada Keluarga Penerima Manfaat BLT-DD agar memaksimalkan penggunaan bantuan ini untuk kepentingan dan kebutuhan pokok terlebih dahulu dari pada kepentingan lainnya,”ujarnya.

Ditempat yang sama Kasi PMD Kecamatan Belitang Madang Raya Sholeh mengatakan dengan adanya Program ini di harapkan agar bisa mengurangi beban KPM khususnya Masyarakat yang sangat tidak Mampu.

“Untuk desa Rantau Jaya Total 32 KPM, yang mana tiap KPM menerima Rp.300.000 perbulan dari Bulan Juli, Agustus, September dengan total Rp.900.000, pembagian ini sudah disepakati melalui Musyawarah Desa, Saya harap bantuan dari pemerintah ini dapat di gunakan dengan sebaik-baiknya,”tandasnya.

 

LAPORAN : Imam suryadi

Related posts

Pemerintah Desa Tulus Ayu Salurkan Bantuan Langsung Tunai Tahap III Tahun 2023

Babinsa Bersama Babinkamtibmas Bersinergi Mengawasi Penyaluran BLT DD Di Desa Margacinta

Karya Bakti Koramil Sukaraja Bersama Warga Bersihkan Pemakaman Umum