Desa Sindangjawa Adakan Pertemuan Ketahanan Keluarga Berbasis Tribina

KUNINGAN, INFODESAKU – Dalam rangka memberikan pelayanan yang optimal penyuluhan ketahanan keluarga berbasis tribina warganya, Pemerintah Desa Sindangjawa Kecamatan Kadugede Kuningan, bekerjasama dengan UPTD PPKB Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan,  adakan kegiatan pertemuan ketahanan keluarga berbasis tribina, kegiatan ini dilaksanakan bertempat di Balai Desa Sindangjawa. Pada Rabu (22/05/2019).

Kegiatan pertemuan ketahanan keluarga berbasis tribina ini, di hadiri oleh Kepala Desa Sindangjawa, Kepala UPTD PPKB Kadugede, perangkat desa sindangjawa, Ibu – ibu Bina Keluarga Balita, bina keluarga remaja, bina keluarga lansia Desa Sindangjawa serta masyarakat Desa Sindangjawa.

Menurut kepala Desa Sindangjawa, Oom, kegiatan pertemuan ketahanan keluarga berbasis tribina ini, agar tercipta pola anak asuh yang terprogram, anak yang cerdas dan ibu menjadi orangtua yang hebat dan keluarga bahagia. Tujuannya adalah agar warga lebih mengerti peran serta mereka dalam keluarga.

“Kegiatan ketahanan keluarga berbasis tribina ini untuk meningkatkan kesehatan, kecerdasan dan kesejahteraan keluarga balita, keluarga remaja dan keluarga lansis,” terang Oom.

Sementara salah satu warga, euis (40) merasa senang dengan adanya kegiatan pertemuan ketahanan keluarga berbasis tribina ini, masyarakat menjadi lebih mengerti keluarga balita, keluarga remaja dan keluarga lansia yang sehat, harmonis dan sejahtera.

“Ketahanan keluarga berbasis tribina ini ini sangat bermanfaat bagi saya sebagai warga, kita jadi lebih tahu lagi peran serta keluarga dalam kehidupan sehari-hari.” pungkasnya.

Laporan : BUDI/AJH

Related posts

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan