Hujan Deras Disertai Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang dan Rumah Warga Alami Kerusakan

PAMEKASAN, INFODESAKU – Hujan disertai angin kencang menerjang wilayah Kecamatan Pakong Kabupaten Pamekasan, Madura Jawa Timur mengakibatkan pohon tumbang memutuskan akses jalan kabupaten dan sejumlah rumah warga setempat mengalami kerusakan yang disebabkan hembusan angin, pada Selasa (23/12/2019)

Budi Cahyono Selaku Staf BPBD Pamekasan mengatakan hujan deras yang disertai angin kencang terjadi di kecamatan pakong dan sekitarnya, akibatnya akses jalan kabupaten dan beberapa rumah milik masyarakat setempat mengalami kerusakan.

“Peristiwa tersebut terjadi salah satunya di Dusun Duko Timur Desa Pakong Kecamatan Pakong dan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.00 WIB,” ujarnya

Ia menerangkan, pihaknya bersama trantib kecamatan Pakong, TNI, Polri, Tagana, Rapi dan FRB dengan di bantu warga setempat melakukan pemotongan pohon yang roboh yang menutup akses jalan dan mengenai rumah

Berdasarkan data yang di himpun tim wartawan infodesaku diantara rumah yang mengalami kerusakan akibat peristiwa tersebut adalah rumah milik mudhar, Toyo, Rusdi Rahmat, Amse, H. Halilah dan saliyah

Laporan : Chalik Ibn As

Related posts

Pentas PAI Tingkat Jabar, BUPATI” Lahirkan Generasi Bangsa Berkuwalitas Perkuat Nilai Akidah DI Era Moderensasi”

Pemerintahan Desa Kecapi Melaksanakan Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu

Penyaluran BLT DD Tahap II Tahun 2023 Desa Tugumulyo Berjalan Kondusif