Jajang Mantan Rt Penyelamat 7 Orang Dan 2 Bayi Saat Banjir Bandang Menghantam, Sekarang Jatuh Sakit Di Tenggorokan.

SUKABUMI, INFODESAKU– Jajang warga kampung Bantar Rt 05/01 Desa Pondokaso Tengah, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi. Jatuh sakit setelah Aksi heroiknya dalam menyelamatkan anak-anak dan bayi yang terjebak banjir Bandang pada Senen 21 September 2020 lalu, hanya bisa terduduk lesu dan tak berdaya sehari setelah melakukan aksi heroiknya.

Menurut Jajang menceritakan, Banjir yang menghantam perkampungan Bantar, memang datang secara mendadak, sehingga banyak anak-anak yang sedang bermain terjebak di area tepian Sungai.

“Yang terjebak di aliran air banjir bandang itu, ada sekitar  Sembilan orang, satu orang dengan keadaan pingsan, saya dengan susah payah menyelamatkan 1 Orang yang pingsan, hingga beberapa kali saya harus terbentur dengan benda keras seperti batu dan kayu, namun saya berusaha sekuat tenaga menyelamatkan nyawanya.” Ungkap Jajang ketika di datangi oleh Infodesaku dan Pihak Dokter dari Altha Medika terkait dengan pemeriksaan kesehatannya. Jum’at (25/9/2020).

Masih kata Jajang, Setelah semua korban banjir bandang di selamatkan, sehari setelahnya, dirinya, mengalami sakit pada tenggorokan, sehingga untuk menelan air minumpun dirinya terpaksa memasukan selang kedalam mulutnya hingga sampai ke tenggorokan.

“Saya sudah memeriksa diri ke Puskesmas terdekat, namun hasilnya belum ada perubahan, sampai saat ini saya mau berobat ke dokter terkendala dengan biaya.” Curhatnya ke Dokter Altha Medika saat Pihak Altha menyalurkan bantuan ke kampung Bantar.

Hal senada, Aksi heroik Jajang di benarkan oleh Ketua Rt-nya, Obeng, bapak satu anak ini telah menyelamatkan banyak nyawa, dengan terjun kesungai dengan mengunakan tali, pak Jajang memberanikan diri membantu orang yang terjebak, Alhamdulillah, semuanya selamat berkat aksi heroid pak Jajang.

“Luar biasa keberanian pak Jajang waktu itu ada orang yang terjebak dalam rumah, dia berusaha keras menyelamatkan mereka, namun ternyata aksi heroid pak Jajang  berdampak bagi kesehatannya, kami ikut prihatin.” Tutur Obeng.

Sementara itu, Secara tidak sengaja Pihak Altha Medika bersama para medis yang di pimpin oleh Pembina Yayasan Altha Medika. Kompol Suhardiman dalam rangka menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban banjir bandang mengatakan, kami mendapatkan informasi dari warga sekitar, sehingga tim Dokter kita terus mendatangi dan memeriksa keadaan pak Jajang di rumahnya, dari pemeriksaan Dokter kami Pak Jajang harus segera untuk di periksa lebih insentif di klinik kita.

“Tim Dokter kita telah memeriksa kondisi pak Jajang dan menyarankan agar pak Jajang ikut serta bersama kami untuk melakukan pemeriksaan yang lebih masif, namun karna harus bermusyawarah dengan pihak keluarganya terlebih dahulu, pak Jajang menolak ajak kami.” Ungkap Kompol Suhardiman.

Masih kata Suhardiman, Kami dari Pihak Altha Medika akan mengratiskan biaya pengobatan di klinik Altha untuk sang heroik.

“Kita turut prihatin dengan apa yang menimpa pak Jajang.” Pungkasnya.

Laporan : Rt

Related posts

Melalui Musdes Tim Penyusun RKP Desa Mulai Dibentuk

Satu lagi Posyandu Diresmikan Kades Cimandala

Delapan Fraksi DPRD Lampung Selatan Setujui 4 Paket Raperda Jadi Perda