Pantang Kendor Operasi Yustisi Perketat Prokes Petugas Gabungan Satgas Covid-19 Sukaraja Terus Digelar

BOGOR, INFODESAKU – Opersasi yustisi protokol kesehatan terus gencar dilakukan secara konsisten oleh petugas gabungan satgas covid-19 Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor. Terdiri dari anggota Koramil 2101 Sukaraja, Polsek, Satpol PP, Dishub terlihat rutin lakukan pemeriksaan terhadap pengguna jalan yang melintas didepan Pospol Pasar Ciluar. Satu persatu warga yang lewat diawasi secara ketat. Terutama penggunaan masker menjadi hal yang wajib dipatuhi saat masyarakat beraktifitas diluar rumah.

Babinsa Desa Cijujung, Pelda Diman mengatakan, selama pandemi belum selesai petugas gabungan penanganan covid-19 akan terus melakukan operasi yustisi prokes diwilayah yang disinyalir rawan terjadi penularan, diantaranya transportasi umum darat, pasar serta stasiun kereta api.

” Selama pandemi belum berakhir, satgas covid Sukaraja pantang kendor lakukan operasi yustisi prokes, setiap hari kita rutin melakukan pengawasan kepada pengguna jalan, pengunjung pasar, serta pemeriksaan di satsiun kereta. Hasil pantauan petugas sampai hari ini kesadaran masyarakat mematuhi prokes semakin meningkat, ini terlihat masyarakat sudah mulai terbiasa memakai masker saat melakukan rutinitas pekerjaan,” ungkap Pelda Diman.

Selanjutnya menurut Babinsa, kebiasaan masyarakat memakai masker dimasa pandemi harus terus konsisten dilakukan dengan tujuan menjaga kesehatan terhindar dari virus, harus tumbuh dari hati nurani masyarakat untuk saling menjaga mengingat wilayah Kecamatan Sukaraja masih banyak yang tertular.

” Memakai masker harus tumbuh kesadaran pribadi dari masyarakat untuk menjadi terbiasa, karena salah satu upaya menghindari penularan virus covid dengan memakai masker. Dengan saling peduli sesama untuk memutus mata rantai penyebaran virus akan mengurangi resiko penularan.” tandasnya.

 

Laporan : AJH

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling