Kabupaten Sukabumi Canangkan Tanam Budidaya Bawang Putih

SUKABUMI, INFODESAKU – Kabupaten Sukabumi memiliki Sumber Daya Alam yang beragam untuk dikembangkan, dimana dibeberapa wilayah secara Agroklimat (ilmu Pertanian/red) sesuai untuk budidaya bawang putih,  terutama dibeberapa kecamatan diwilayah utara yang merupakan daerah  yang berbatasan dengan kaki Gunung Gede dan Gunung Salak karena memiliki ketinggian yang cukup.

Demikian dikatakan Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami dalam sambutannya pada acara Tanam Perdana Bawang Putih Program Kemitraan Importir Dengan Petani, bertempat di Kawasan Wisata Agro Desa Perbawati Kecamatan Sukabumi. Rabu, (07/02/2018).

Menandai Pencanangan Tanam Perdana Bawang Putih, Bupati Sukabumi di Dampingi Kadis Pertanian dan Kadis Ketahanan Pangan, melaksanakan Tanam Perdana bibit  Bawang putih di area Pertanian Serta penyerahan alat-alat pertanian bantuan dari PT. Hidup Sukses Bersama.

Selanjutnya Bupati menyampaikan, Petani Kabupaten sukabumi belum memiliki pengalaman dalam membudidayakan bawang putih, oleh karena itu para kelompok tani selaku mitra, dapat benar-benar melaksanakan teknologi budidaya bawang putih dengan menerapkan prinsip-prinsip Konservasi lahan serta mentaati kesepakatan yang tertuang dalam surat perjanjian kerjasama, sehingga pengembangan bawang putih dapat terealisasi dengan baik sesuai dengan harapan.

Bupati Juga sangat mengapresiasi kepada PT. Hidup Sukses Bersama, karena sudah melaksanakan  kemitraan dengan kelompok tani sukabumi dengan didukung tim teknis ADS-IPB yang dipimpin oleh Prof.Dr. Anas D Susila, M.Si. Dalam membudidayakan bawang putih.

“Semoga ini bukan hanya seremonial semata, melainkan dapat memotivasi petani untuk meningkatkan kesejahteraannya melalui budidaya produk hortikultura khususnya komoditas bawang putih,” harapnya.

Sementara Panitia Penyelenggara Hamdan Agustian melaporkan, lahan untuk budidaya bawang putih adalah seluas 30 ha yang akan dikelola oleh 10 kelompok tani yang berada di Kecamatan Kadudampit, Sukabumi, Sukaraja dan Sukalarang dengan fasilitas modal usaha tani dari PT. Hidup Sukses Bersama yang berupa Biaya Produksi, Sarana Produksi sampai dengan jaminan pasar.

Hadir pada kesempatan tersebut Kadis Pertanian, Kadis Ketahanan pangan, Kadis Perkimsih, Kadishub, Camat Sukabumi, GM PT. Hidup Sukses Bersama, Prof.Dr. Anas D Susila, M.Si. dari ADS-IPB dan Ketua Badan Pengelola Kawasan Wisata Agro.

Laporan : BA

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling