Bina Wilayah TP PKK Kabupaten Tangerang, Hj. Uum Paparkan Terbentuknya 4 Pokja

TANGERANG, INFODESAKU – TP PKK Desa Sukatani, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang pada Selasa (20/03/2018) Kedatangan TP PKK Kabupaten Tangerang dalam rangka Bina Wilayah.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Desa Sukatani Hj. Uum Umiyanah menyampaikan, kunjungan kerja TP PKK Kabupaten Tangerang untuk Pencapaian 10 Program PKK telah terbentuknya 4 Kelompok Kerja (Pokja).

“Adapun kegiatan pokja 1 mengadakan pertemuan rutin minggu pertama dalam satu bulan dan minggu kedua pengajian rutin, membina keluarga Lansia, mengadakan senam Lansia dan memeriksakan kesehatan bekerjasama dengan puskesmas terbentuk dalam kelompok posyandu mengikuti kunjungan simulasi di tingkat kecamatan membina kelompok BKN Remaja dalam kegiatan simulasi,” ungkapnya.

Untuk kegiatan Pokja 2 bimbingan monitoring PAUD, SPS pembinaan keluarga balita, pembinaan UP2K dan kelompok keterampilan. Kegiatan POKJA 3 pembinaan rumah contoh dan jebun contoh, Bank sampah dan pembinaan jelompok tani.

“Terakhir, Kegiatan Pokja 4 mengikuti pelayanan program KB inflan di Puskesmas mengikuti kelas lomba ibu hamil,” jelasnya.

“Dengan terbentuknya kegiatan pokja tersebut diharapkan kerjasamanya antara TP PKK kecamatan dan desa dan menjadi motivasi kami agar menjadi lebih maju lagi mohon pengarahan dan bimbingan TP PKK Kabupaten Tangerang.

Laporan : Ghozali/Setiawan

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau