Sambut HUT RI, Pemdes Citeko Gelar Turnamen Futsal

BOGOR, INFODESAKU – Sedikitnya 24 tim Futsal melibatkan perwakilan tiap RT se- Desa Citeko ikut ambil bagian dalam Turnamen Pemdes Cup yang di gelar di lapangan terbuka Desa citeko.

Menurut Sahrudin, Kepala Desa Citeko, saat meresmikan acara tersebut mengatakan, dengan di gelarnya turnamen tersebut agar generasi muda pecinta olahraga ini bisa menuangkan bakat dan kemampuan nya.

“Berkat dorongan dari warga yang sangat antusias dalam menyambut HUT RI, sehingga beberapa kegiatan ini bisa terlaksana. Adapun anggaran kita dari BPHRD sebanyak 30 juta ditambah 6 juta dari Pemdes,” terangnya.

Masih kata Sahrudin, Ia menambahkan selain Turnamen ini ada beberapa kegiatan seperti lomba gapleh, cerdas cermat kader Posyandu, lomba kebersihan antar RW dan lain-lainnya juga ikut di gelar. Kami mohon jaga sportifitas pertandingan ini dengan sebaik mungkin,” paparnya.

Ditempat yang sama, Firmansah, Sekdes Citeko, menuturkan untuk pendaftaran itu sendiri tiap tim yang mewakili RT-nya masing-masing dikenakan biaya sebesar Rp. 50 ribu.

“Pertandingan selama 2 x 20 menit dan uang pendaftaran 50 ribu tersebut untuk biaya operasional dan bayar wasit selama turnamen ini digelar. Semoga semua perlombaan dan pertandingan Futsal berjalan dengan lancar dan sukses.” pungkasnya penuh harap.

Pantauan media dilokasi kegiatan pembukaan turnamen tersebut hingga babak kedua berakhir RT 01/01 vs RT 01/09 yang dimenangkan Tim RT 01 dengan skor 5 – 4.

Laporan : Taufik Hidayat

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling