Maju Nyaleg, Kades Mekarsari Mengundurkan Diri

SUKABUMI, INFODESAKU – Pemerintah Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug  menggelar acara serah terima tugas dan tangung jawab kepala desa lama dari Iwan Ridwan Bakar kepada Junaedi hingga terpilihnya kepala desa baru Tahun 2019 mendatang, di halaman Kantor Desa Mekarsari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Rabu (29/08/18).

Kabid Administrasi Pemerintahan Desa, Eka Nandang menyampaikan kepada Infodesaku, pada hari Rabu 29 Agustus 2018 kita bisa menyaksikan acara pelantikan kepala desa mekarsari dari Iwan Ridwan Bakar kepada Junaedi dengan lancer.

“Kepala desa yang mengikuti caleg di antaranya Desa Mekarsari pak Iwan, beliau ikut menjadi caleg dari partai gerindra dan ini lah salah satu sarat apabila salah seorang kades mencalonkan caleg sesuai aturan harus dirinya mengundurkan diri,” ungkapnya.

Lanjut Eka, sekarang Desa Mekarsari pejabatnya oleh Junaedi, dirinya sebagai pejabat sampai masa selesai jabatan waktu kepala desa sebelumnya selesai.

“Perlu diketuhui bahwa di Kabupaten Sukabumi ada 7 kepala desa yang dari 7 itu ada dua PAW antara lain itu Desa Cidolog, Kecamatan Cidolog dan Desa Cibatu, Kecamatan Cisaat,” tandasnya.

Terpisah, Iwan Ridwan Bakar menjelaskan, setelah meninggalkan desa bukan berarti meninggalkan 100% tanggung jawab segala kegiatan, karena saya bisa naik menjadi kepala desa atas dasar dukungan dari masyarakat. Jadi kita tetap menghargai masyarakat atas dukungannya, cuma saya minta dukungan lebih banyak untuk saat ini karena pemberhentian ini secara terpaksa, dipaksa berhenti oleh aturan walaupun ada sisa jabatan 1 tahun lagi.

“Insya allah walaupun saya tidak aktif di desa, saya selalu mensuport masyarakat desa mekarsari untuk segala jenis berupa kegiatan yang mudah-mudahan kedepan bukan merkasari saja yang bisa saya bantu tapi ada 58 desa, jadi pada dasarnya saya ingin bermanfaat bagi orang banyak,” tegas Iwan.

Laporan : ILHAM

Related posts

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan