Bupati Tangerang  Himbau ASN Tingkatkan Pelayanan Terhadap Masyarakat

TANGERANG, INFODESAKU – Pelayanan kepada masayarakat harus lebih ditingkatkan dan jangan ada lagi pungli-pungli oleh ASN maupun pegawai Honorer, hal itu diungkapkan A. Zaki Iskandar dalam Apel Pagi pada minggu pertama dilapangan Maulana Yudha Negara, Puspem Kabupaten Tangerang di Tigaraksa, Senin (01/10/2018).

Zaki menekankan kepada para Kepala OPD agar terus meningkatkan kinerjanya dalam triwulan IV, baik dalam penyerapan anggaran maupun penyelesaian program-program kerja di Tahun 2018.

“Kita terus tingkatkan kinerja pelayanan, jangan ada lagi pungli-pungli dalam pelayanan,” ucap Tegas Zaki di depan para ASN.

Dalam pelayanan KTP dan KK pun jangan ada lagi yang bermain-main dalam pelayanan.  Jika kondisi blangkonya habis, ungkapkan dan jelaskan kepada masyarakat agar masyarakat lebih mengerti dan faham.

“Untuk pelayanan KTP, kepada para ASN dan honorer jangan coba-coba bermain, kita copot,” terang Zaki.

Setelah melakukan apel, Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar menyerahkan SK Kenaikan Pangkat bagi PNS golongan II, Golongan III dan golongan IV di lapangan Maulana Yudha Negara.

Laporan : BEDDI RIZAL

Related posts

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan