Melalui Swadaya Masyarakat, Masyuni Dapat Wujudkan Pembangunan Kantor Desa

BOGOR, INFODESAKU – Kepala Desa Cipeucang, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, akhirnya dapat mewujudkan harapan masyarakat untuk memiliki bangunan kantor desa.

Kucuran dana Bantuan Provinsi Tahun 2018 sebesar 150 juta di alokasikan untuk pembangunan kantor Desa, yang berada dilingkungan perumahan Sunrice Garden Desa Cipeucang.

Ditemui di lokasi pembangunan Kantor Desa, Kepala Desa Cipeucang Hj. Masyuni mengatakan tujuan dibangunnya kantor desa yang baru, selain ingin memiliki kenang-kenangan di masa jabatan menjadi kepala Desa, juga dikarnakan kantor yang lama itu bukan milik Desa Cipeucang.

“Jadi ahli warisnya nuntut, dengan pembangunan kantor yang baru ini jelas ini milik kantor desa Cipeucang adapun di tanya tanah milik siapa? Ya milik Desa Cipeucang pemberian dari pengusaha yang ada di Cipeucang yaitu pak Jimmi pemilik perumahan Sanrice Garden dan ini bukan tanah pasos pasum tapi diberikan oleh pengusaha di luar dari pasos pasum,” ungkapnya.

Terkait biaya, lanjut Masyuni, rencana anggaran yang dibutuhkan dalam pembangunan kantor desa sebesar 500 juta dan sekarang sudah mencapai kurang lebih 400 juta.

“Sumber dana yang pertama kami gunakan yaitu adanya dana bantuan dari Provinsi Jawa Barat sebesar 150 juta, dan ada donatur dari beberapa pengusaha yang ada di Desa Cipeucang, ada percetakan, toko bahan Bangunan dan masih banyak lagi yang tidak disebutkan satu persatu. Adapun bentuk bantuan yang di berikan ada yang berupa barang seperti semen dan ada juga yang langsung memberikan uang tunai, sisanya swadaya kami kepala desa dan masyarakat mulai dari perataan tanah sampai sekarang sudah berdiri meskipun belum rampung 100%, tapi kami masih berharap ada bantuan dari para donatur yang memberikan bantuan karna ini masih perlu cat, keramik, dan pasang pelapon,” tandasnya.

Laporan : YANI

Related posts

255 Peserta Semarakkan Kegiatan Pasang Giri Ibing Silat Antar Paguron

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023