Musrenbang RKPD Tingkat Kecamatan Tanjungsari 2019/2020

BOGOR INFODESAKU – Dalam mewujudkan panca karsa, Bogor membangun, Bogor sehat, Bogor cerdas, bogor maju, serta Bogor keberadaban forum musyawarah rencana pembangunan RKPD mengadakan Musrenbang tingkat Kecamatan tanjungsari kabupaten Bogor tahun 2019/2020 yang di laksanakan di masjid agung mahbatul paizin di Kampung Gununghaur Desa Tanjungsari. Selasa (19/2).

Dalam pelaksanaan Musrenbang tersebut di hadiri staf ahli Bupati Bogor, Muspika Kecamatan Tanjungsari, UPT Kesehatan, UPT Pertanian, MUI, LPM, Koramil, Polsek, Dinas PUPR, Posyandu, Ibu-ibu PKK, serta UPT Perternakan.

Selama rapat Musrenbang berlangsung Camat Tanjungsari Drs. Ahmad Kosasih MSI. memaparkan dalam sambutannya, dengan banyaknya potensi khususnya di Kecamatan Tanjungsari dan pertanian bahkan banyak juga segi pembangunan infrastuktur yang belum tersentuh .

“Untuk dibidang pariwisatapun saya mohon dibantu dalam wisata alam yang ada di kecamatan tanjungsari agar dapat bisa berkembang dan bisa dijadikan suatu lahan usaha bagi masyarakat,” paparnya.

Masih kata Kosasih lebih lanjut, bahwa Kecamatan Tanjungsari ini tempatnya lahan pertanian yang begitu luas sekali bahkan masih banyak sawah tadah hujan bahkan cuma bisa di garap kalau musim hujan saja,
dirinyapun harapkan dengan kurangnya irigasi untuk mengairi sawah tersebut saya mohon untuk di bantu supaya para petani bisa nyaman dalam pertaniannya.

“Harapan saya dengan adanya program Kabupaten Bogor seperti, Bogor Membangun, Bogor Maju, Bogor Sehat, Bogor Cerdas, Bogor Beradab. mudah-mudahan Kecamatan Tanjungsari ini bisa-bisa lebih maju lagi di segi pembangunan, pertanian dan didalam kesehatannya juga semakin terjamin, serta dengan visi misi Bupati Bogor saya berharap Kecamatan Tanjungsari bisa membantu dan mewujudkan program-program kabupaten Bogor dan aspirasi serta ajuan dari masyarakat bisa terealisasikan.” Pungkasnya.

Laporan : Endang Mulyana.

Related posts

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Iwan Setiawan Optimis KLA Dapat Terwujud di Kabupaten Bogor Dengan Sinergitas dan Kolaboratif

Momentum HJB ke-541 Camat Sukamakmur Ajak Stakeholder Untuk Tingkatkan Pelayanan Masyarakat