Komisi C DPRD Lamsel Dorong Pembangunan Yang Tertunda

LAMSEL, INFODESAKU – Demi lajunya pembangunan baik sarana maupun prasarana jalan, gedung, infrasruktur lainnya Anggota Komi C DPRD Kabupaten Lampung Selatan berharap kepada Dinas Pekerjaan Umum PU Kabupaten Lampung Selatan yang melalui Layanan Pengadaan Secara Elektronik LPSE penayangan lelang/tender proyek agar segera di gelar dilakukan dan dilaksanakan, Jum’at (21/06/19).

Menurut Jenggis Khan Haikal SH.MH, anggota Komisi C DPRD Lamsel 2 periode ini saat di wawancarai wartawan Infodesaku diruang kerjanya beliau ber komentar, menurut pak Tamrin selaku Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum PU, sebagian tender tersebut sudah di tayangkan dan sebagian lagi belum, terkendala kena Hacker dan menghilang, dalam arti kata ada yang menerobos masuk ke dalam sytem.

“Saran kita lanjut,” singkat polikus dari partai Demokrat ini Jenggis Khan

Bahwa lelang/tender proyek yang ada di Dinas PU tersebut sedapat mungkin dan harus segera di lakukan dan di laksanakan karna sekarang sudah akhir bulan juni sebentar lagi masuk bulan juli.

“Apabila dilaksanakan pada bulan agustus di khawatir kan tidak akan kekejar waktunya apalagi proyek fisik pembangunan pembuatan gedung misalnya, akan memakan waktu 2 sampai dengan 3 bulan, maka harus segera dilaksanakan,” tuturnya.

Selanjutnya saat pewarta Infodesaku menghubungi via selulernya untuk konfirmasi terkait lelang/tender proyek Plt. Kepala Dinas PU mengangkat telponnya namun tidak bicara ataupun memberikan komentar.

Laporan : Ridwansyah.Ys/BR

Related posts

Sambut dan rayakan liburan sekolah di Banyuwangi bersama ASTON Banyuwangi

Melalui Musdes Tim Penyusun RKP Desa Mulai Dibentuk

Satu lagi Posyandu Diresmikan Kades Cimandala