DP3A Lakukan Pembinaan Pencegahan KDRT di Desa Bitung Jaya

TANGERANG, INFODESAKU – Pemerintah Kabupaten Tangerang melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak melakukan Pembinaan pencegahan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang di laksanakan di Aula kantor Desa Bitung Jaya kecamatan Cikupa. Rabu, (09/10) beberapa waktu lalu.

Neneng Salbiyah SPD .M.Si selaku Analisis Perlindungan Anak Dp3A kabupaten menjelaskan pemerintah turun sampai dengan tingkat desa untuk melakukan pembinaan dan pencegahan KDRT dalam program pemberdayaan masyarakat dibidang perlindungan perempuan dan anak yang didanai oleh pemerintah desa, mengunakan anggaran dana desa tahun 2019.

” Kita juga ada program tersendiri terkait pembinaan PAPB maupun P2TP2A, jadi kalau desa membutuhkan kita sebagai nara sumber maka kita siap turun,” paparnya.

Neneng juga menyampaikan masyarakat masih awam akan program – program DP3A, mereka tidak tahu kalau terjadi kasus harus bertindak apa dan melapor kemana.

” Selamaini mereka tahunya yang namanya kekerasan itu hanya fisik saja, secara fisikis tidak paham maka perlu kita memberikan penjelasan dan perlindungan,” pungkasnya.

Sementara Yudy Asmana Kasi Pemerintahan Kecamatan menyampaikan terimakasih kepada pemerintah Desa Bitung Jaya yang sudah mempasiliitasi pembinaan PAPB dan P2TP2A kepada masyarakat.

” Pembangunan itu ada 4 bidang, pertama pemerintahan, kedua pembangunan itu sendiri, ketiga pemberdayaan masyarakat untuk kemandirian masyarakat dan yang terakhir pembinaan masyarakat,” terangnya.

Ditempat yang sama Andriyani Selaku Staf Pemberdayaan Desa Bitung Jaya mengatakan ,kegiatan ini membahas masalah perlindungan anak dan perempuan, jadi apabila ada kejadian warga masyarakat harus langsung lapor kebagian PPA atau ke dinas sosial atau kepolisian langsung, tapi sebelem melapor kesana harus lapor ke ketua RT terlebih dahulu, anak dan perempuan dilindungi oleh negara.

” Semoga pemerintah lebih serius jangan cuma pelatihan, penyuluhan dan pembimbingan tapi harus ada tindak lanjutnya,” pungkasnya.

Laporan: Wiji Lastini/ BR

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Raih Penghargaan Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya dari Presiden

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling