Saba Desa Pariwisata, Hadirkan Dialog Interaktif Bersama Warga

SUKABUMI, INFODESAKU – Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi menggelar Saba Desa Pariwisata berlokasi di Perkebunan Teh Jayanegara, Desa Kabandungan, Kecamatan Kabandungan, Rabu (11/12/2019)

Dalam laporannya Kepala Dinas pariwisata Usman menyampaikan bahwa kegiatan saba desa pariwisata untuk mengsosialisasikan dan mempromosikan daya tarik wisata di kecamatan kabandungan yang sudah menjadi tujuan wisata serta untuk mendorong partisipasi masyarakat.

“Kecamatan kabandungan memiliki wisata alam gunung halimun, perkebunan teh dan curug air terjun sentral, yang sangat potensi di kembangkan untuk destinasi wisata yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahtraan masyarakat,” ungkapnya.

Dalam acara tersebut bupati sukabumi melakukan dialog interaktif bersama masyarakat yang di pandu oleh tokoh wayang golek si cepot.

Dalam dialognya Bupati menyampaikan progres pembangunan yang telah dilakukan selama 4 tahun dalam pemerintahannya.

“Anak anak muda harus memiliki kreatifitas, terutama karang taruna bisa mengoptimalkan potensi wilayah,” ucapnya

Tak hanya itu, menurut bupati penataan wilayah dan fasilitas penunjang menjadi penting

“Setelah rame masyarakat bisa membuat home stay, misal bedeng di buat home stay sesuai standar,” tambahnya

Terkait Kesehatan, Bupati Sukabumi menjelaskan bahwa tahun 2020 Pemerintah Kabupaten Sukabumi akan membangun lagi fasilitas kesehatan seperti Rumah sakit.

“Kedepan kita akan siapkan rumah sakit di sekitar wilayah kalapanunggal atau parakansalak, nanti kita liat posisi mana yang mudah di jangkau oleh masyarakat,” ujarnya.

Terkait penyerapan tenaga kerja, Bupati mengharapkan masyarakat mengikuti program pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan untuk masyarakat.

“Potensi yang ada di Kabupaten Sukabumi banyak untuk di gali dan dikembangkan, dan untuk pelatihan bisa melalui diskoperindag, kita punya PLUT di daerah cikembang untuk pelatihan masyarakat.” pungkasnya.

Laporan : dev

Related posts

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan