H.Marwan Hamami, Ajak Masyarakat Sukabumi Untuk Bantu Dalam Meminimalisir Ketergantungan Terhadap Bank Emok

SUKABUMI, INFODESAKU – Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami Menghadiri acara Tabligh Akbar dalam rangka Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Bertempat di Kampung Cikaret Hilir Desa Sasagaran Kecamatan Kebonpedes, Selasa (07/01/2020).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Warga Cikaret Hilir Rt 04 Desa Sasagaran ini diisi dengan Penceramah asal Karawang KH. Asep Mubarok Camat Kebonpedes, H. Ali Iskandar menyatakan bahwa Peringatan Maulid Nabi ini bertujuan membangun mempererat kebersamaan dan persaudaraan warga Cikaret sekaligus meningkatkan keimanan.

Dalam sambutannya Bupati menyampaikan bahwa dengan Pelaksanaan Peringatan Maulid Nabi Muhammad diharapkan dapat menumbuhkan Penguatan Religius sebagai Pondasi Utama dalam membangun SDM maju dan mandiri untuk menyongsong masa depan Sukabumi yang lebih baik.

“Walaupun Sekarang bukan Bulan Maulid Tapi acara seperti ini perlu dalam meneladani ahlaq Rasul, itu harus kita Ikuti karena merupakan pondasi Religius yang sangat kuat, itulah Visi misi pemerintahan yang kita sepakati bersam,” ungkapnya

Selanjutnya H. Marwan Hamami mengajak kepada masyarakat untuk Bersama-sama membantu Pemerintah Kabupaten Sukabumi dalam Meminimalisir ketergantungan terhadap Bank Emok.

“Untuk meminimalisir Bank emok, salah satunya bergabung dengan Bumdes, selain itu Pemda Sukabumi Melalui BPR sudah ada program untuk membantu usaha masyarakat dengan Biaya Administrasi yang murah dan sangat terjangkau. mudah-mudahan secara bertahap Bank emok di Kabupaten Sukabumi nantinya tidak ada lagi,” terangnya

Dalam Kesempatan tersebut dilaksanakan pula Launching Produk Pakaian Pemuda Cikaret Dengan Merk SCH04.
Disaksikan Muspika Kecamatan Kebonpedes, Kades Sasagaran, Tokoh Masyarakat, Tokoh alim ulama serta undangan. Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami menerima Kaos SCH04 hasil Prduksi kreatif Pemuda Cikaret
Bupati sangat mengapresiasi Ide Kreasi dari Para Pemuda Kecamatan Kebonpedes tersebut dan berharap kedepan masyarakat Kecamatan Kebonpedes Bisa terus menggali Potensi yang ada.

“Tentunya hal seperti inilah yang bisa mendorong Percepatan pembangunan di Sukabumi, kami akan mendukung gagasan mengembangkan potensi yang ada disini selain ide Kreatif mudah mudahan kedepan bisa terus menggali segala potensi yang ada disini, seperti Wisata.” pungkasnya

Laporan : Kf/BA

Related posts

Pentas PAI Tingkat Jabar, BUPATI” Lahirkan Generasi Bangsa Berkuwalitas Perkuat Nilai Akidah DI Era Moderensasi”

Pemerintahan Desa Kecapi Melaksanakan Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu

Penyaluran BLT DD Tahap II Tahun 2023 Desa Tugumulyo Berjalan Kondusif