Kelurahan Cikundul Bersama Puskesmas Sosialisasikan Penanganan Covid 19

SUKABUMI, INFODESAKU – Pemdes Cikundul gelar kegiatan sosialisasi bahas terkait penanganan Covid -19, yang di hadiri 10 Rw, Babinsa, Kepala Puskesmas Cikundul yang bertempatan di Aula Kelurahan Cikundul Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi. Selasa (31/03).

Usai kegiatan Lurah Cikundul Agus Heriyanto menyampaikan kegiatan sosialisasi pencegahan Covid 19 di gagas bersama Puskesmas Cikundul dan dukung oleh 3 Pilar yaitu Babinsa, Bhabinmas dalam rangka menyamakan persepsi membentuk gugus tugas siaga Covid di wilayah tingkat RW guna mempercepat sistem informasi kepada kesehatan bagi kepada masyarakat.

“Untuk menindak lanjuti dalam mensosialisasikan instruksi Presiden kemudian edaran dari Gubernur Jawa Barat dan edaran Walikota Sukabumi serta himbauan Kapolri tentang pembatasan kegiatan yang dapat menghadirkan kerumunan masa sosial Distancing Psycikal Distancing dalam rangka memuntus rantai penyebaran virus covid 19. yang mana di butuhkan juga dukungan data dari para Rw/ Rt tentang keberadaan pendatang atau pemudik khususnya dari zona merah untuk mencegah timbulnya carier yang bisa menularkan virus corona.” ungkap Lurah. 

Lebih lanjut Lurah berharap semoga kegiatan ini bisa mengedukasi warga sehingga disiplin terkait anjuran sosial distancing dari pemerintah untuk berperilaku sehat sehingga dalam waktu dekat semoga wabah ini berakhir dan kita bisa melewati masa sulit ini secara bersama-sama.” jelasnya

Sementara di tempat yang sama Kepala Puskesmas Cikundul, Dadang menerangkan pertemuan mengenai pengendalian dan pencegahan penyebaran covid 19 tingkat  RW di Cikundul tujuan nya untuk memberikan pemahaman kepada para RW tentang covid 19 dan bagaimana cara melakukan pencegahannya, yang paling penting adalah bisa terdeteksi secara dini dari warga yang baru datang dari luar wilayah agar bisa terpantau.

“Kemudian dengan harapannya warga bisa melakukan teknik pencegahan secara mandiri dengan cara melakukan germas,( Gerakan Masyarakat ) serta tetap di rumah hindari berkerumun, agar warga yang baru datang dari luar kota bisa terpantau secara kondusif.” pungkasnya.

Laporan : Arif Saepudin

Related posts

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Launching RW Bersih Narkoba Satu-satunya se-Jawa Barat

Iwan Setiawan Mengikuti Arahan Presiden Jokowi Pada Rakornas Pengawasan Intern 2023

Tumpukan Sampah Mulai Diangkut, Warga Desa Bojonggede Merasa Lega