Cegah Penyalahgunaan Narkoba Satuan Yonarmed 10 Roket Bradjamusti 2/1 Kostrad Gandeng Satnarkoba Polres Bogor Lakukan Tes Urine

BOGOR , INFODESAKU – Dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih dari penyalahgunaan narkoba dilingkungan anggota TNI AD, Staf Intelijen satuan Yonarmed 10 Roket Bradjamusti 2/1 Kostrad gandeng Satnarkoba Polres Bogor adakan tes urine bagi anggotanya. Sebanyak 100 orang prajurit TNI Yonarmed mengikuti kegiatan yang dilaksanakan di aula satuan Yonarmed. Sabtu (03/07).

Acara ini merupakan bentuk kepedulian satuan Yonarmed terhadap maraknya penyalahgunaan dan peredaran narkoba di masyarakat. Sebagai garda terdepan dalam hankam NKRI, TNI ingin seluruh anggotanya bebas dari narkoba, jika terbukti ada anggota yang terlibat narkoba TNI akan menindak tegas sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku, bahkan sampai diancam dengan pemecatan melalui pengadilan militer. Dengan menggandeng Satnarkoba Polres Bogor melalui Direktorat Peran Serta Masyarakat Deputi Pemberdayaan Masyarakat untuk melakukan tes urine dan sosialisasi P4GN.

” Sebagai orangtua kita harus tahu cara membentengi keluarga dari ancaman pengaruh bahaya narkoba yang akan merusak generasi muda penerus bangsa, sebagai langkah awal harus dimulai dari diri kita sendiri yang harus bersih dari narkoba, salah satu cara adalah dengan melakukan tes urine dan memberikan sosialisasi akan bahaya narkoba,” terang Ipda Angga dari Satnarkoba Polres Bogor yang hadir sebagai narasumber.

Dirinya menghimbau kepada seluruh komponen masyarakat berani mengatakan perang terhadap penyalahgunaan dan peredaran narkoba untuk mewujudkan masyarakat dan negara yang bebas dari narkoba.

” Lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap penyalahgunaan narkoba, oleh karena itu peran masyarakat sangatlah penting untuk dapat berpartisipasi memutus mata rantai peredaran narkoba dilingkungan masyarakat.” tandasnya.

 

Laporan : AJH

Related posts

Lahan Seluas 4.173 M2 Diklaim Warga, PT. PTP Persilahkan Untuk Tempuh Jalur Hukum

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional