Musrembang Kecamatan Kalianda Tahun 2022 Peningkatan Kualitas SDM Dan Infrastruktur

LAMSEL, INFODESAKU – Kegiatan Musrembang Kecamatan Kalianda Tahun 2022 yang laksanakan di Lapangan Desa Sukaratu Kecamatan Kalianda. Kabupaten Lampung Selatan, Senin (30/01/2022).

Dalam giat Musrembang Kecamatan Kalianda Tahun 2022 Di hadiri, Nanang Ermanto Bupati Lampung Selatan, pejabat Struktural kabupaten Lampung Selatan, Zaidan SE Camat Kalianda, Gusfatriansyah kasi Ekobang kecamatan Kalianda, Forkopincam Kalianda, ketua Tp PKK kabupaten Lamsel, pangeran Tihang Marga Azhar Marzuki, kepala desa dan kelurahan se-kecamatan kalianda, ka UPT se-kecamatan kalianda, Tokoh Agama dan Pemuda,ketua Tp PKK se-kecamatan kalianda..

Dalam sambutan nya Zaidan SE camat Kalianda, menyampaikan terimakasih atas kehadiran Nanang Ermanto Bupati Lampung Selatan, Musrembang Kecamatan Kalianda Tahun 2022 dengan Tema,” Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia dan infrastruktur serta Inovasi untuk optimalisasi unggulan Daerah, kecamatan Kalianda tahun 2021 digelontorkan dana dengan total anggaran 64,14 M, harapan kita nambah pak bupati, adapun 64,14 M itu kita diberi anggaran oleh pak bupati dalam sektor pekerjaan umum, kita di beri dana 23,39 M. tersebar di kecamatan yang sudah terealisasi.

“Sudah di bangunkan, salah satunya jalan lingkar kawasan Gwh, lingkar SD Qur’an sampai komplek perumahan jati, untuk di desa dusun 3 Desa Pematang, untuk Desa Buah Behak jalan lingkar luar dusun 4, Sumur lahu, Tajimelela, juga pengelolaan dan pembangunan sistim penyediaan air minum PAM, yang di guyur Dana dengan 591 juta, bangunan Air Bersih kecamatan Kalianda serta Pamsimas Desa Kecapi. Untuk pembangunan Padat Karya di guyur dengan dana 1,2 Milyar, pekerjaan rambat beton Desa Kecapi, Rambat Beton Way Urang, Drainase 1Milyar, rambat beton Desa Sukaratu, Gorong – gorong Desa Pematang yang sudah terealisasi dikerjakan,” Paparnya.

Lanjut camat Kalianda, dalam bidang kesehatan kami juga bekerjasama dengan puskemas kalianda dan puskesmas Way Urang telah melakukan Vaksin 1-2 dan 3, vaksin 1 sudah 40 ribu orang di kelurahan Way urang dan dosis 2 sebanyak 24 ribu orang, untuk dosis 3 baru 409 Orang, dan puskesmas Kalianda sudah melakukan dosis 1-2 dan 3 juga, mencapai 75% hampir 80%, serta untuk Dinas peternakan dan kesehatan hewan, kami juga sudah di bantu dengan dana 266 juga bantuan ayam buras 440 ekor, itik 770 ekor, bantuan ternak kambing serta bantuan 1 unit pompa air di desa Bulok.

“Alokasi Dana Kelurahan melalui program ADK dari dana APBD di guyur total 2,24 Milyar untuk 4 Kelurahan, tentunya sudah dilaksanakan di bidang fisik 1,6 dan di bidang pemberdayaan hampir 560, dari dana APBD juga fisik yang di bangun kelurahan Bumi Agung, Way Urang, ,Kalianda dengan total rambat beton hampir 3 kilo ,paving blok 543 m dan drainase 230 meter, untuk 25 Desa dan 4 Kelurahan melalui kebijakan Pak Bupati untuk Menggelontorkan dana APBD 2,24 Milyar,” Jelasnya.

Lebih lanjut, didalam usulan-usulan kegiatan tahun 2023 kami juga masih berharap pak bupati dan kepala dinas yang menangani, bahwa kami punya 4 Kelurahan, Kelurahan Kalianda dan Bumi Agung, Kami Butuh Renovasi, karena memang memperhatikan untuk pelayanan pusat Administrasi di kelurahan, kami tidak bisa Alokasi melalui dana ADK sehingga kami berharap pak bupati, mudah-mudahan Dinas PU yang menangani untuk bisa mendengar keluhan kami, untuk rakyat masyarakat Desa Kelurahan Kalianda.

“Ada beberapa usulan yang kami butuhkan salah satunya Jalan Lingkar di Sukatani, Way Lubuk, Agom, Taman Agung, yang sangat-sangat memprihatikan, mudah-mudahan Dinas PU Menganggarkan untuk Way Lubuk ,” pungkasnya.

 

Laporan : Wiji Lastini/BR

Related posts

Pemkab Sukabumi Gelar HPN Tahun 2023, ” Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”

Tingkatkan Transparansi, Pj Bupati Brebes Minta Kades Buat LHKPN

WABUP Hadiri Rapat PARIPURNA DPRD, Laporan Masa Sidang Ke 1 Dan Penyampaian Nota Pengantar RAPERDA