Pemdes Kompa Gelar Musdesus BLT DD 2022

SUKABUMI, INFODESAKU – Pemdes Kompa menggelar Musdesus (Musyawarah Desa Khusus), tentang validasi, Finalisasi dan penetapan data KK calon penerima BLT – DD, yang dihadiri Bpd, Relawan Desa, serta unsur lainya, bertempat di gedung Aula Desa Kompa, Jalan Raya Siliwangi, Kec.Paraungkuda Kab.Sukabumi, Rabu (23/02/2022).

Usai kegiatanya Kades Kompa Yulianti, dirinya menuturkan bahwa hari ini bahwa Pemerintah Desa Kompa menggelar (Musdesus) BLT DD tahun 2022, kami menyampaikan dalam rapat bahwa BLT DD di tahun 2022 di peruntukan sebesar 40% sesuai dengan Pelpres 104.

“Kami mendapatkan kwota dari pemerintah pusat melalui DPMD(Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa), sebanyak 120 orang, tapi karena adanya aturan Pelpres ini harus 40% jadi kita hanya menganggarkan sebanyak 40%.”dan berjumlah 102 orang,” ungkap Yulianti kepada Infodesaku. Rabu (23/02).

Lebih lanjut kata Yulianti, maka kami selaku pemerintah Desa menggelar Musdesus ini guna mengantisipasi ada gejolak di masyarakat, yang terutama di wilayah ke Rtannya masing-masing maka kami mengadakan sosialisasi melalui Musdesus dulu agar para ke Rtan bisa menyampaikan kewarganya untuk mengedukasi supaya mereka paham kenapa ada pengurangan dan sebagainya.

“Insyaallah mudah-mudahan selama ini kami Alhamdulilah bisa mengantisipasi itu dan mengatasi gejolak-gejolak yang ada di ke wilayahnya masing-masing ke Rtan.” Terang Yulianti

Yulianti, berharap kedepan kami tidak ingin adanya BLT lagi,kalaupun untuk pemerintahan, selaku Kepala Desa kita sangat beban sebetulnya untuk ini, walaupun kita bersyukur Alhamdulilah Pemerintah sangat memperhatikan untuk warga mungkin,ya untuk kewilayahan yang paling mendasar kita menjadi polemik sebetulnya dengan adanya BLT yang hanya 40% ,sedangkan warga Desa Kompa yang miskin atau yang jomponya lebih dari 40% ini yang akan menjadi gejolak bagi kita dan menjadi bumerang bagi kepala Desa untuk menjawab hal-hal seperti ini dari warga.

“Harapanya sih tidak ada BLT lagi, lebih baik seperti dulu lagi seperti halnya melakukan pemberdayaan dan ketika ada warga yang tidak memiliki berpenghasilan dengan adanya pemberdayaan kita upayakan bisa bekerja, dan mudah- mudahan kedepan ekonomi warga Kompa khususnya bisa kembali normal, kemudian dimasa pademi ini tidak lupa saya himbau juga kepada masyarakat agar tetap menjaga protokol kesehatan tetap menggunakan masker serta kurangi kegiatan yang menyebabkan kerumunan agar kita bisa memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di wilayah Desa Kompa.” Pungkasnya.

Sementara di tempat yang sama Ketua BPD Desa Kompa, Usep Herdiana Iryawan, dirinya menyampaikan, dalam Musdesus ini yang di bahas tentang penyaluran BLT DD yang mana sudah menjadi kesepakatan oleh para Ketua RW dan RT dimana hari adanya pemangkasan yang sebelumnya berjumlah 120 orang sekarang menjadi 102 orang penerima, dan alhamdulilah Ketua RW-Rt sudah memahami yang mana akan langsung mentrefing di wilayahnya masing-masing agar tepat sasaran bagi yang mendapatkan BLT DD tersebut.

“Untuk kategori bagi warga yang tidak mampu dan sama sekali menerima bantuan dobel diantaranya bantuan PKH dan BPNT, mungkin mereka sudah memahami kemudian akan langsung segera di realisasikan oleh Ketua RW, RT, yang Alhamdulilah mereka siap bekerja dan mensukseskan penyaluran BlT DD ini serta dalam penyalurannya pun bisa tepat sasaran .”ujarnya

Lanjutnya kata Usep, untuk Pemerintahan Desa selalu mendukung hari untuk masyarakatnya supaya lebih optimalisasi dalam mencegah dengan kondisional Covid hari serta juga penanganan kesejahteraan masyarakatnya, Alhamdulilah Kepala Desa serta jajaran kami dari pihak BPD Pemerintahan Desa beserta Babinkantimas dan Babinsa akan terus mendukung apa yang menjadi harapan masyarakat.” Pungkasnya

 

 

Laporan : BA

Related posts

Bupati Sukabumi Hadiri Rapat Paripurna DPRD Sampaikan Dua Raperda

Wujudkan Kondusifitas Dalam Pilkades,Wabub Minta Panitia Dan Panwas Berkerja Sesuai Aturan

Puluhan Keluarga Penerima Manfaat Desa Nangka Terima BLT DD