Lima Desa di Cibiuk Dalami Penggunaan Siskeudes

GARUT, INFODESAKU – Dengan diberlakukanya UU no. 6 tahun 2016, desa diberikan kesempatan yang besar untuk mengurus tata pemerintahannya sendiri, serta pelaksanaan pembangunan untuk meningkatkan kesejahtraan dan kualitas hidup masyarakat desa, selain itu pemerintah desa diharapkan untuk lebih mandiri dalam mengelola pemerintahan dan berbagai sumberdaya alam yang dimiliki termasuk didalamnya pengelolaan keuangan dan kekayaan desa.

Atas dasar tersebut lima desa di Kecamatan Cibiuk sepakat mengadakan pelatihan sistem keuangan desa (Siskeudes) Acara tersebut dipandu oleh Pendamping Desa, Euis Nurhida dan Kasi PMD, Agus Rahmat dengan narasumber dari DPMD, turut hadir pula dalam Acar tersebut para Kepala Desa, Camat dan Kapolsek bertempat di RM. Haruman yang diikuti oleh para Sekretaris desa, bendahara dan staf. Jumaat, 6/4

Euis Nurhida menjelaskan begitu besar peran yang diterima oleh desa sehingga harus disertai dengan tanggung jawab yang besar, karena itu pemerintah desa harus menerapkan prinsip akuntabilitas dalam tata pemerintahan.

“Penyelenggara pemerintah desa bertanggungjawab kepada masyarakat sesuai ketentuan yang berlaku, oleh sebab itu pelatihan ini diadakan,” jelasnya.

  1. Saeful Bahri (Sekretatis desa Majasari) mengungkapkan, dengan aplikasi keuangan desa ini kami dapat mewujudkan tata kelola keuangan desa yang bersih, tertib, efektif dan efisien.

“Jadi pengawasan dan pemeriksaan pertanggungjawaban keuangan desa lebih mudah,” ungkapnya.

Ketua APDESI Cibiuk, Robi Asmara menuturkan kami harapkan para pesrta bisa menyerap ilmu dan memahaminya sehingga mampu mengaplikasikannya dan menularkannya ke staf yang tidak ikut pada saat ini.

“Agar berjalan sesuai harapan maka kami akan memprioritaskan sarana dan prasarana penunjang Siskeudes ini,” tuturnya.

Laporan : BHEGIN

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata