20 relawan se-Provinsi Lampung, Nyatakan Sikap di Acara Gathering Rumah Aspirasi Antoni Imam

LAMSEL, INFODESAKU – Acara gathering Relawan se-Provinsi Lampung di Rumah Aspirasi Antoni Imam Sidomulyo, relawan sosial Kemanusiaan se-Provinsi Lampungpun membuat empat pernyataan sikap.

Panitia acara gathering relawan se-provinsi Lampung, Wulandari mengatakan, pernyataan sikap tersebut merupakan gambaran kuatnya tekad para relawan dalam mengentaskan masalah sosial kemanusiaan di masyarakat.

“Masalah sosial kemanusiaan di masyarakat kita ini sangatlah kompleks, dan itu tidak mungkin tercover seluruhnya oleh pemerintah. Maka relawan kemanusiaan haruslah bersinergi guna membantu pemerintah dalam menyelesaikan hal tersebut,” katanya.

Berikut Pernyataan sikap bersama
Relawan se provinsi Lampung :

1. Kami relawan Lampung siap bersinergi dalam kontribusi dalam upaya pengentasan masalah sosial di Lampung

2. Mengutamakan kepentingan masyarakat yang membutuhkan dibanding individu atau komunitas

3. Siap menjalin kerjasama dengan instansi pemerintah dan swasta dalam upaya pengentasan masalah -sial

4.menjalin komunikasi dan memberikan masukan kepada pemerintah dalam rangka menyelesaikan masalah sosial di provinsi Lampung.

Menurut Antoni Imam, dalam komentarnya menyampaikan, acara ini ada 3 poin tema yang di petik antara lain; untuk kepentingan umum, bidang sosial, sinergi antar dengan komunitas, dan bersinergi dengan pemerintah.

“Kegiatan ini terjadi spontanitas dan saya menyambut baik akan hal ini semua unruk kepentingan masyarakat,” Tuturnya.

Laporan : Ridwansyah. Ys/BR

Related posts

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan Launching RW Bersih Narkoba Satu-satunya se-Jawa Barat

Iwan Setiawan Mengikuti Arahan Presiden Jokowi Pada Rakornas Pengawasan Intern 2023

Tumpukan Sampah Mulai Diangkut, Warga Desa Bojonggede Merasa Lega