Masa 100 Hari Kerja, Pemerintah Desa Nameng Implementasikan Program Bumdes Melalui Kendaraan Roda Empat

LEBAK, INFODESAKU – Kurang lebih selama seratus hari kepemimpinan Kepala Desa Nameng,Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak Banten membuat gebrakan dengan mengimplementasikan program Bumdes melalui sarana tranportasi berupa kendaraan roda empat pick uap,hal tersebut terpantau saat kepala Desa Nameng,Yayan Rohyana,menyerahkan satu unit kendaraan roda emapat untuk mobilisasi kegiatan Bumdes,kepada Direktur Bumdes Desa Nameng, Heriyadi di halaman Kantor Desa pada Rabu (28/8/2019).

Acara serah terima tersebut di hadiri seluruh staf Desa, Karang Taruna, tokoh Masyarakat serta Ketua MUI Desa Nameng, usai penyerahan seluruh yang hadir melakukan Do’a bersama yang di pimpin langsung oleh MUI Nameng

Saat di wawancara secara eklusif oleh Infodesaku,Kepala Desa Nameng, Yayan Rohyana mengungkapkan, acara hari ini adalah acara penyerahan kendaraan Roda Empat dari Pemerintahan Desa Nameng kepada Direktur Bumdes,mudah mudahan dengan adanya kendaraan tersebut Bumdes di Desa Nameng dapat maju dan mengakomodir masyarakat serta mampu meningkatkan kesejahtrakan masyarakat terutama ekonominya.

“Saya berpesan kepada Direktur Bumdes dan jajarannya agar mampu mengembangkan dan merawat kendaraan tersebut dengan sebaik baiknya dan Provesional sehingga kedepan di harapkan akan mampu membantu perekonomian masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu Direktur Bumdes Desa Nameng, Heriyadi, mengaku senang dan mengucapkan terimakasih kepada Kepala Desa karena sudah memberikan jalan keluar yang sangat baik terhadap keberadaan Bumdes di Desa Nameng

“Saya atasnama pengurus Bumdes mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kepala Desa dengan memberikan solusi berupa kendaraan oprasional untuk usaha tranportasi, mudah-mudahan dengan adanya kendaraan oprasional ini Bumdes di Desa Nameng dapat berkembang sesuai harapan, “Ungkapnya

Lebih lanjut Heryadi mengatakan, akan tetapi tentunya dirinya berharap agar Pemerintah Desa dan Masyarakat agar selalu mendukung dan membantu demi kelancaran usaha tersebut sehingga perekonomian masyarakat dapat terbantu.

“Bagi masyarakat yang sekira membutuhkan silahkan berkoordinasi dengan kami.” Pungkasnya

Laporan : Rai Kusbini

Related posts

Bangkit Pasca Pandemi Penjualan Mobil Niaga Bekas Makin Menggeliat

Ini Penjelasan Ibu Tuti Selaku Penjual Tanah seluas 4.173 M³ Yang di Klaim Warga

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini