Kodim 0611 Raih Jura Umum Dalam Lomba KB Kes Pangdam III Siliwangi

GARUT, INFODESAKU – Berkat usaha yang maksimal, akhirnya prajurit Kodim 0611/Garut berhasil menjadi juara umum dalam lomba program Keluarga Berencana dan Kesehatan yang digelar Kodam III Siliwangi, dan penghargaan pun diserahkan oleh Pangdam Mayjen TNI. Nugroho Budi Wiryanto, SIP. MM. Pada acara penutupan bakti TNI KKBPK, dalam rangka Hari Juang TNI-AD ke-74 yang dilaksanak dialun-alun Garut Jl Ahmad Yani, Kelurahan Paminggir, Kecamatan Garut kota. Rabu, (11/12) lalu.

Komandan Kodim 0611 Letkol Inf. Erwin Agung T.W.A., S.T., M.Tr. (Han) yang menerima langsung penghargaan tersebut didampingi Danramil 1103 Wanaraja Kapten Inf. Enjang Santana, selaku peserta andalan dalam lombaan tersebut.

Saat konferensi pers di Aula rapat Makodim 0611, Dandim mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilannya meraih juara umum lomba KB Kes, tingkat Jawa Barat, dimana keberhasilan itu merupakan hasil perjuangan dari semua pihak, baik
TNI-Polri, Pemda dan masyarakat.

“Pada dasarnya kami hanya bekerja dan menjalankan tanggungjawab dalam melaksanakan pendampingan program Keluarga Berencana,” ungkapnya.

Dandim juga menjelaskan jika program keluarga berencana ini sejalan dengan program Pemerintah Daerah, sehingga kami bersama-sama melaksanakan sosialisasi terhadap kader PKK, yang nantinya akan menjadi tenaga penyuluh di lapangan dan melaksanakan pendampingan
sampi keplosok desa.

“Kader PKK yang sudah terlatih, kedepannya akan memberikan penyuluhan pada masyarakat yang ada dipelosok desa,” lanjutnya.

Letkol inf. Agung, menegaskan para penyuluh ditingkat desa, akan dikoordinir jadi satu di tingkat kecamatan sehingga tidak terlalu banyak pos-pos yang harus ditempati. Terkait dengan ditunjuknya Koramil 1103 Wanaraja menjadi peserta lomba KB Kes menurutnya, Koramil Wanaraja sangat layak untuk di ikutsertakan dalam lombs tersebut.

“Dalam melaksanakan kegiatan KB Kes Terpadu secara keseluruhan, saya melihat data signifikan dari Koramil 1103 Wanaraja sehingga saya perintahkan untuk mewakili Garut, dalam ajang ini,” terangnya.

Koramil yang ditunjuk Dandim selanjutnya akan diposting pada perlombaan KB Kes provinsi Jawa Barat, untuk lomba ini pihaknya mempersiapkan semuanya jauh-jauh hari sesuai kemampuan dan beberakali menggelar rapat, baik itu internal maupun dengan dinas terkait mengenai KB, sehingga pada kesempatan ini mampu meraih juara umum.

Laporan : Oki/ Syuradi Makmur

Related posts

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Pasar Kalianda di H-5 Hari Raya Idhul Fitri 2023, Pengunjung meningkat 75%

Jaga Ekosistim, Kodim Lampung Timur Tanam 1000 Pohon Mangrove