Desa Lewinutug Masuk 10 Besar Sebagai Desa Pancaniti Apik Tingkat Kabupaten Bogor

BOGOR, INFODESAKU – Belum genap satu tahun memimpin Desa Lewinutug kecamatan Citeureup, kabupaten Bogor, Deden Saeful Hamdi telah berhasil membawa desa lewinutug dengan mendapatkan penghargaan 10 Desa terbaik dalam rangka Anugerah Pancaniti Apik tingkat Kabupaten Bogor, selain masuk 10 besar sebagai Desa terbaik, prestasi yang di peroleh Desa Lewinutug juga mendapat penghargaan salah satu RW terbaik dari Gubernur Jawa Barat.

Di temui di ruang kerjanya, kang Den’s biasa di sapa oleh masyarakatnya kepada infodesaku menuturken bagai mana proses penilayan untuk dapat masuk 10 besar sebagai Desa Pancaniti Apik, senin (16/12).

“Iya betul di kabupaten Bogor ada 10 Desa yang masuk 10 besar sebagai Desa Pancaniti Apik tingkat kabupaten Bogor, dan salah satunya yaitu Desa Lewinutug, setelah melalui proses penilayan yang di lakukan oleh Bapedalitbang kabupaten Bogor,” ujar Kang Den’z kepada infodesaku.

Lebih lanjut, tentang penyusunan RKPDes tahun anggaran 2020, setelah di lakukan penilayan tahap lV oleh pihak Bapedalitbang kabupaten Bogor, dan melakukan Expose RKPDes dan wawancara di Aula Kantor Desa Lewinutug pada tanggal 6 Desember lalu, pada saat penilayan di hadiri oleh Stakholder yang ada di Desa Lewinutug, LPM, BPD, TP – PKK, Kader Posyandu, Tim 7, MUI dan tokoh masyarakat, hadir pula dari kecamatan kasi Ekbang dan pak Sekcam.

“Saya berharap dengan masuk sebagai Desa Pancaniti Apik dapat membawa perubahan bagi masyarakat Desa Lewinutug dan ucapan terimakasih kepada Camat Citeureup yang telah memberikan kesempatan untuk mengikuti Anugerah Pancaniti Apik.” pungkasnya.

Laporan : Yani

Related posts

Publikasi Kegiatan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Iwan Setiawan Akan Bangun Akses Jalan Kawasan Wisata Lebih Baik, Untuk Mendorong Babakan Madang Sebagai Wilayah Destinasi Wisata

Iwan Setiawan Pastikan Pengamanan Idul Fitri 1444 H Berjalan Dengan Baik