Camat Taktakan Dan Lurah Pancur Buka Lomba Lingkungan Resik Lan Aman

SERANG KOTA, INFODESAKU -Ratusan warga dari enam (6) Kampung yang ada di Kelurahan Pancur Kecamatan Taktakan, Serang Kota terlihat sangat antusias saat mengikuti Lomba Resik Lan Aman (LRLA) yang di selenggarakan oleh Pemerintah Kelurahan Pancur,lomba tersebut di buka langsung oleh Camat Taktakan di dampingi Porkopimcam Kecamatan Taktakan, pada selasa (02/06).

Dalam perlombaan tersebut seluruh warga masyarakat terlihat sangat antusias untuk mengikuti lomba tersebut, dari mulai membersihkan lingkungan hingga menghias nya dengan berbagai macam ornamen dan tanaman hias sehingga lingkungan mereka terlihat bersih dan bagus

Saat di temui Infodesaku, Lurah Pancur Dulsalim mengatakan, bahwa budaya gotong royong di wilayahnya sudah ada turun temurun dari jaman nenek moyangnya dengan adanya Lomba kampung Resik Lan Aman ini dapat menambah kesadaran masyarakat untuk selalu bergotong royong baik dalam Keamanan, Kebersihan maupun Penghijauan

“Program Lomba Resik Lan Aman ini,adalah salah satu program pemerintahan Kota Serang dalam mewujudkan lingkungan yang Aman dan Resik, serta untuk memupuk rasa gotong royong antar warga dalam menjaga dan melestarikan budaya Bersih dan Aman,” Ungkapnya.

Masih kata Dulsaim, dalam Lomba Resik Lan Aman ini kita arahkan warga dalam membersihkan lingkungan dan membenahi solokan serta mekakukan penghijauan di kampungnya masing-masing.

“Alhamdulillah, saat ini sudah ada enam kampung yang mengikuti, mudah mudahan nanti tahun depan kita targetkan 18 kampung bisa ikut dalam lomba Kampung Resik Lan Aman ini,” Tegas Dulsalim.

Di tempat terpisah Camat Taktakan Farah Rizky mengatakan, sangat mengapresiasi dengan adanya kampung Resik Lan Aman di Kelurahan Pancur tersebut dan dirinya hal itu dapat di ikuti oleh Kelurahan lain yang ada di Kecamatan Taktakan,

“Saya sangat mengapresiasi Pemerintah Kelurahan Pancur ini, karena sudah suksesan melaksanakan program kampung Resik Lan Aman, hal itu berkat keseriusan dari Lurahnya dalam mengajak dan memberikan kesadaran kepada warganya,” Pujinya

Lebih lanjut, dalam Lomba Kampung Resik Lan Aman ini, kita juga melakukan sosialisasi dari mulai kesadaran bergotong royong, Kebersihan, Keamanan serta agar masyarakat taat hukum dan taat pajak seperti Keamanan dan Pajak Bumi dan Bangunan ( PBB ),” Pungkasnya

Laporan : Jm/Rai Kusbini

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau