Pembagian BLT-DD Tahap III di Desa Cimanggu Berjalan Lancar Terapkan Prokes

SUKABUMI, INFODESAKU – Pemerintah Desa Cimanggu salurkan BLT DD tahap 3 dengan menerapkan protokol kesehatan, bertempat di gedung aula Desa Cimanggu Kecamatan Cimanggu Kab.Sukabumi, Jumat (04/12/2020).

Sekdes Desa Ciamnggu Rahmat Sasmita dalam melaksanakan kelaksanaan AKB (Adaptasi Kebiasaan Baru) di tengah wabah Covid-19 sudah menjadi tradisi bagi warga Desa Cimanggu, Kecamatan Cimanggu Kabupaten Sukabumi.

Mereka selalu menerapkan gerakan 3M yakni memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan  dalam kehidupan bersosialisasi dan bermasyarakat. Pada setiap kegiatan massal, warga selalu melaksanakan protokol kesehatan (prokes) pencegahan Covid-19.” ujar Sekdes

Lebih lanjut kata Sekdes menambahkan, hal itu pula yang ditempuh warga dan perangkat desa pada pembagian Bantuan   Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap lll bulan ke 4, 5, dan 6. Sekretaris Desa Cimanggu, Rahmat Sasmita mengatakan, pembagian BLT tersebut berjalan dengan lancar dan tertib sesuai dengan target.

“Masyarakat di desa kami selalu memperhatikan protokol kesehatan ketika menyelenggarakan berbagai kegiatan. Pada pembagian BLT desa juga, kami melaksanakannya dengan menyertakan gerakan 3M,” kata Rahmat kepada wartawan, Jumat (4/12/2020) pagi.

Pembagian BLT DD tahap III semua yang hadir, baik penerima bantuan maupun petugas dan tim monitoring mengenakan masker dan selalu menjaga jarak.

“penyaluran bantuan diawali dengan penyerahan secara sombolis BLT-DD tahap III bulan ke 4, 5, dan 6 oleh Sekretaris Desa Cimanggu kepada salah seorang penerima bantuan.

Jumlah penerima BLT-DD tahap III itu mencapai 189 keluarga penerima manfaat (KPM). Tiap-tiap KPM menerima bantuan sebesar Rp 900 ribu untuk tiga bulan.” jelasnya

Laporan : B.A

Related posts

Bangkit Pasca Pandemi Penjualan Mobil Niaga Bekas Makin Menggeliat

Ini Penjelasan Ibu Tuti Selaku Penjual Tanah seluas 4.173 M³ Yang di Klaim Warga

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini