Ratusan Warga Desa Sukatani Antusias Divaksin

BOGOR, INFODESAKU – Vaksinasi massal yang digelar oleh Pemerintah Desa Sukatani, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor disambut antusias oleh warga desa. Sebanyak 250 dosis vaksin terdiri dari 130 dosis pertama dan 120 dosis vaksin kedua habis terpakai saat pelaksanaan vaksinasi yang bertempat dihalaman kantor desa, Jum’at ( 20/08 ).

Kepala Desa Sukatani, Suhendar mengatakan, tingginya kesadaran warganya untuk divaksin dikarenakan warga semakin memahami manfaat vaksin. Sebagai ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran virus.

” Warga desa kami semakin sadar akan pentingnya vaksin sebagai upaya dalam rangka ikhtiar agar terhindar dari virus serta memutus mata rantai penyebarannya,” ujar Suhendar dilokasi vaksinasi.

Sementara itu Babinsa Sukatani, Koptu Edi terus menghimbau warga desa agar terus mematuhi protokol kesehatan, walaupun Desa Sukatani sampai saat ini minim warganya yang tertular.

” Warga saya himbau jangan lengah walaupun sudah divaksin, patuhi protokol kesehatan saat beraktivitas, jangan sampai ada yang tertular, kita jaga bersama karena Desa Sukatani masuk kategori zona hijau yang minim penularan.” Ungkapnya.

 

Laporan : AJH

Related posts

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini

Pemdes Bantar Jati Bersama Masyarakat Laksanakan BBGRM XX 2023 di Dua Titik

Ini Kata Kades Agom Maryono Di Akhir-Akhir Jabatannya