HUT Sanggar Seni Ngandan Khasan Ke-1 Dan Peringatan Hari Ibu ke-94 Tahun 2022 Menggelar Lomba Tari Lampung Ku

LAMSEL, INFODESAKU – Dalam Rangka HUT Sanggar Seni Ngandan Khasan Ke-1 Dan Peringatan Hari Ibu Ke 94 tahun 2022, PKK Kecamatan Kalianda bersama Sanggar Seni Ngandan Khasan mengadakan kegiatan Lomba Tari Lampung Ku, yang dilaksanakan di gedung sanggar seni ngandan Khasan Kelurahan Kalianda Kecamatan Kalianda Kabupaten Lampung Selatan, Minggu (11/12/2022).

Kegiatan yang dihadiri oleh Zaidan SE camat Kalianda, Yusmairi,.S.pd Pembina Sanggar dan juga sebagai ketua TP PKK kecamatan Kalianda , Ketua DKLS, ketua Dk, konsultan seni , inerma Verania,..S.pd ketua panitia serta Aparatur Desa dan Kelurahan Se-kecamatan Kalianda.

Yusmairi,s.pd pembina Sanggar juga ketua TP PKK kecamatan Kalianda mengatakan, Tujuan kegiatan hari ini salah satunya adalah memperkenalkan Tari kreasi Lampung Selatan Ku, kepada masyarakat yang ada di Lampung selatan se-kecamatan Kalianda.

” Juga untuk memperkenalkan kepada masyarakat luas bahwa kita Lampung Selatan ini, punya tari kreasi atau tari khusus yang mencirikhaskan Lampung Selatan,” ucap Yusmairi.

Yusmairi menambahkan,  kepada ibu – ibu semua ,terutama untuk Bunda Paud desa dan kelurahan,tarian ini adalah salah satu literasi, literasi sebagai bunda paud artinya mengenal seni daerah Lampung.

“Jadi bisa dikenalkan juga dengan anak – anak paud nya bahwa tarian ini disebut tari Kreasi , dari Lampung sana pun bisa dikenalkan dengan anak paud sebagai literasi,sebagai perkenalkan anak – anak paud yang memang sudah belajar tentang kesenian,” papar Yusmairi.

Lebih lanjut, Pesan saya kepada seluruh bunda – bunda Paud kelurahan dan desa, dengan adanya lomba tarian ini bisa artinya menambah ilmu pada ibu – ibu kades dan Bu lurah untuk lebih mengenal kesenian Lampung.

“Sekarang kan memang bunda paud itu dinamakan bunda literasi, jadi untuk kegiatan kesenian ini tidak saja dengan ibu – ibu nya, tapi dengan anak – anak paud nya juga dikenalkan tentang kegiatan menari, mendongeng dan membaca puisi,” pungkasnya.

 

 

Laporan : Beddi Rizal

Related posts

Ini Penjelasan Ibu Tuti Selaku Penjual Tanah seluas 4.173 M³ Yang di Klaim Warga

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini

Pemdes Bantar Jati Bersama Masyarakat Laksanakan BBGRM XX 2023 di Dua Titik