Rumah Baca Bhayangkara Diminati Anak-anak di Cilendek Timur

BOGOR, INFODESAKU – Keberadaan rumah baca yang di gagas Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya di RW 07, Kelurahan Cilendek Timur, disambut baik warga setempat.

Terbukti di hari kedua setelah persemian, pada Minggu (04/02/2018) rumah baca yang diberi nama Rumah Baca Bhayangkara Polresta Bogor Kota tersebut dipenuhi anak-anak untuk menikmati suguhan buku pelajaran, baik buku ilmu pengetahuan umum, buku pelajaran, sampai fasilitas jaringan internet gratis yang disediakan.

Gagasan atau inisiatif rumah baca ini berawal dari kondisi sosial terutama dikalangan anak-anak yang rentan. Serta keinginan turut membantu mencerdaskan anak bangsa sebagai program pemerintah maka tercetuslah rumah baca ini, kata Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya.S.I.K.M.H.

“kami memfasilitasi berbagai macam buku, bahkan rumah baca tersebut dilengkapi Wifi. Selanjutnya kami akan bekerjasama dengan pemerintah Kota Bogor khususnya dinas pendidikan kota Bogor supaya anak-anak tidak ada lagi yang putus sekolah,” ujarnya.

Ditempat berbeda, Yatna selaku ketua RT 05 mengaku senang. Menurutnya selain turut mencerdaskan anak-anak melalui membaca. Anak-anak pun tidak lagi bermain terlalu jauh.

“Rumah baca BHAYANGKARA ini sangat manfaat bagi warga kami, jadi anak-anak tidak jauh bermain jadi saya sangat berterimakasih kepada Polresta Bogor Kota sudah memfasilitasi rumah baca BHAYANGKARA.” singkatnya.

Hal senada dikatakan Dr. Furqon salah satu tokoh pendidikan di Kota Bogor, dirinya mengapresiasi atas didirikannya rumah baca oleh Polresta Bogor Kota.

“Pastinya ini sangat bermanfaat, semoga rumah baca lainnya dapat terbangun lagi di kota Bogor,” pungkasnya.

Laporan : KN

Related posts

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Pasar Kalianda di H-5 Hari Raya Idhul Fitri 2023, Pengunjung meningkat 75%

Jaga Ekosistim, Kodim Lampung Timur Tanam 1000 Pohon Mangrove