Warga Sangat Kecewa dengan Kinerja Kepala Desa Cijengkol

LEBAK, INFODESAKU – Tarik ulur antara pemborong dan Kepala Desa Cijengkol menyebabkan belum terealisasikannya pembangunan lapangan Sepak Bola di Desa Cijengkol. Senin (19/03/2018).

Pembangunan di Desa Cijengkol sangat tidak transparansi, dari mulai pembangunan jalan lingkungan dan lapangan sepak bola. Hal tersebut semakin menuai kontrovensi di berbagai kalangan masyarakat, hingga masyarakat mempertanyakan anggaran tahun 2017.

Menurut keterangan dari Acu, seorang tokoh masyarakat sekaligus ketua karang taruna, Ia sangat menyayangkan kinerja Kepala Desa Cijengkol yang semakin kesini semakin tidak jelas.

“Kami sebagai karang taruna dan masyarakat sangat kecewa sama peminpin kami yang semakin kesini semakin tidak jelas untuk merealisasi pembangunan yang seharusanya bisa di rasakan sama masyarakat desa cijengkol, contoh halnya pembangunan jalan lingkungan disetiap titik kwalitasnya sangatlah kurang bagus dan matrialnya pun diduga sedikit dikurang-kurangi, bagai mana mau bagus pembangunan jalan lingkungan, kemudian bikin jembatan di tepatnya Kampung Cibeber itu juga tidak sesuai dengan RAB kemudia tenaga kerjanya pun tidak di bayar, sedangkan masyarakat sangat membutuhkan upah kerjanya,” bebernya.

Sementara di tempat terpisah, Toto selaku warga kampung Bojong Jengkol Desa Cijengkol menerangkan ke pada awak media, bahwa Ia sangat kecewa sama kinerja Kepala Desa yang kini anggaran bangunan tahun 2017 belum juga diselesaikan.

“Saya sangat kecewa sama kinerja Kepala Desa yang kini anggaran bangunan tahun 2017 belum juga di selesaikan salah satu contohnya lapangan sepak bola, sampai saat ini belum juga di bereskan, padahal notabene anggaranya sudah dikucurkan dari pemerintah untuk melaksanakan membangun desa,” ujarnya kecewa.

“Kenapa di desa Cijengkol pembangunanya sangatlah amburadul dan tidak sesuai dengan RAB, bahkan banyak masayarakat yang merasa dirugikan. Kami harapkan kepada pihak Kecamatan, pihak Pemerintahan Daerah, maupun Pemerintahan Pusat agar segera mengambil tindakan yang kongkrit. “ Tandasnya menambahkan.

Laporan : SOMATRI

Related posts

Dinas Perikanan Berkolaborasi Program SCG Asik Dan Imah

Petani Alpukat Sipit Kelawi, Asal Dusun Kayu Tabu Setiap Memanen Hasilnya Sangat Menjanjikan

Bangga, Desa Sukamaju Kecamatan Cibungbulang Lolos 5 Besar Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabar Tahun 2023