Pemilihan PAW Desa Tenjojaya, Jamaludin Azis Ungguli Kedua Calon Lainya

SUKABUMI, INFODESAKU –  Dalam Permendagri 82 pada Pasal 8 ayat (3) telah disebutkan, apabila kepala Desa berhenti karena meninggal dunia, permintaan sendiri atau karena diberhentikan, maka Badan Permusyawaratan Desa berhak melaporkan kepada Bupati/Walikota melalui camat untuk melakukan Pemilihan Antar Waktu (PAW) Kepala Desa untuk mengisi kekosongan jabatan tersebut.

Seperti hal nya di Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, sempat terjadi adanya kekosongan kepemimpinan kepala Desa maka BPD melaksanakan Pemilihan Antar Waktu (PAW) yang dilaksanakan tepatnya di Aula SD Negri Pamuruyan 2 Desa Pamuruyan Kecamatan Cibadak Kabupaten Sukabumi. Minggu, (01/04/2018).

Hamdan Khusaeri selaku Ketua panitia pemilihan PAW Desa Tenjojaya di sela-sela kegiatan tersebut ia mengatakan, berdasarkan dari hasil penghitungan suara bahwa Jamaludin Azis memperoleh suara sebanyak 50 suara, sedangkan dua calon lainya Wandi Wantina 11 dan Tri Pramono mendapatkan 6 suara.

“Alhamdulillah, pelaksanaan pemilihan kepala desa antar waktu berjalan dengan aman,tertib dan damai. Dengan ada 3 (tiga) calon yaitu Jamaludin Aziz, Wandi Wantina dan Pramono, di akhir hasil penghitungan Jamaludin Aziz yang lebih unggul dengan jumlah 50 suara sementara Wandi hanya 11 suara dan Tri Pramono mendapatkan 6 suara,” ujarnya.

Lebih Lanjut masih kata Hamdan ia menambahkan, Kepala Desa PAW yang pada saat ini terpilih semoga bisa mengemban amanah serta bisa membawa dampak perubahan bagi masyarakat Desa Tenjojaya,” tambahnya.

Sementara Jamaludin Azis selaku PAW terpilih saat di wawancarai oleh Infodesaku ia menyampaikan, setelah dirinya dilantik yang pertama sebagai langkah awal yang akan dilakukanya ingin menciptakan sinergritas antara Aparatur Pemerintah Desa dan Masyarakat,

“Setelah saya di lantik langkah awal saya yaitu mengoptimalkan pelayanan masyarakat dan menciptkan sinergritas anatara aparatur Pemerintah Desa dengan masyarakat dan selanjutnya akan menggalakan program di bidang pertanian dan infrastruktur karena sebagian besar masyarakat disini 70% petani.” pungkasnya.

Laporan : BEN

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dilakukan Penilaian, RW 11 Desa Wanaherang Sebagai Perwakilan Kabupaten Bogor Lomba Siskamling

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata