Desa ini Beton Jalan Dengan Padat Karya

BOGOR, INFODESAKU – Pemerintah Desa Cilebut Timur Sukaraja Bogor alokasikan Dana Desa untuk pembangunan betonisasi jalan desa, salah satu titik jalan desa  yang dibeton ada diwilayah RW 08 Kampung Jambu Dipa Desa Cilebut Timur. Jalan sepanjang 227 M x 2,2 M x 10 CM yang sudah mulai rusak kini dalam proses betonisasi.

Pengerjaan betonisasi sepenuhnya dikerjakan oleh warga sekitar melalui program padat karya, sesuai anjuran dari Pemerintah Daerah maupun Pemerintah Pusat yang tertuang melaui Permen ataupun  Perbup, yang salah satunya menyebutkan bahwa pembangunan jalan desa dengan anggaran dari Dana Desa harus menggunakan proyek program padat karya.

Betonisasi jalan desa di Kampung Jambu Dipa menggunakan anggaran Dana Desa tahap satu sebesar Rp.104.113.560 ditambah swadaya masyarakat sebesar Rp.1.110.000.- Total biaya yang dikeluarkan untuk betonisasi ini sebesar Rp.105.223.560. Pengerjaannya juga mendapat perhatian lebih dari Kepala Desa Cilebut Timur, Arwani yang ikut mengawasi jalannya pembangunan jalan ini.

Ditemui ditempat proyek betonisasi jalan, Kepala Desa Cilebut Timur menghimbau kepada warga yang bekerja agar pengecoran jalan ini kualitas dan volumenya harus sesuai dengan spesifikasi yang telah ditentukan, jangan asal- asalan mengerjakannya.

“Saya memantau langsung pekerjaan betonisasi jalan ini dan memerintahkan kepada tim pelaksana kerja agar pengerjaannya harus sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan, sesuai RAB dan kualitasnya bagus,” ujar Arwani disela lokasi kerja.

Kepala Desa saat meninjau lokasi pembangunan jalan didampingi oleh Bendahara Desa, Babinsa, Babinmas serta tokoh masyarakat Desa Cilebut Timur.

Laporan :

AJH

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau