Sekertaris Komisi C DPRD Kota Bandung : Pemkot Bandung Diharapkan Tingkatkan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat

BANDUNG, INFODESAKU – Kota Bandung merupakan salah satu Kota Metropolitan dan temasuk salah satu kota terbesar di Indonesia, dengan jumlah penduduk padat dan didiami oleh berbagai macam Suku, Adat dan Agama sehingga dibutuhkan peningkatan pelayanan maksimal, baik Infrastruktur, Kesehatan, Pendidikan, Pelayanan Administrasi Kependudukan baik dari tingkat lingkungan Kelurahan dan Kecamatan, Transportasi angkutan jalan yang memadai dan layak serta jaminan lapangan kerja baru bagi warga Kota Bandung. Hal ini di katakan Sekertaris Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung, Rendiana Awangga.

“DPRD Kota Bandung khususnya Komisi C memiliki program di tahun 2019, kita berharap agar bagaimana Pemerintah Kota Bandung dapat menjalankan program tersebut maksimal dan menjadikan Kota Bandung lebih baik lagi kedepannya. Mari tinggalkan  cara-cara yang lama dan  mari sama-sama kita benahi Kota Bandung ini”.

Bukan hanya Pemerintah Kota Bandung, semua pihak harus berupaya untuk dapat memberikan yang terbaik untuk pembangunan di Kota Bandung sehingga Kota Bandung dapat menjadi salah satu kota yang di kagumi dan di sukai seluruh warga Kota Bandung, kata Rendiana Awangga.

Wakil Rakyat Kota Bandung dari Daerah Pemilihan 4 ini menambahkan, mendukung Pemerintah Kota Bandung dalam menjalankan program yang sudah disepakati bersama baik antara DPRD dan Wali Kota Bandung,

“Karena pada prinsipnya, DPRD Kota Bandung mendukung setiap kebijakan Pemkot, bila bertujuan untuk kesejahteraan rakyat dan peningkatan taraf hidup. Sudah saatnya para SKPD berbenah dengan melakukan tugas sesuai tupoksinya masing-masing,” ujar Rediana Awangga.

Masih banyak tugas Pemerintah Kota Bandung dalam memberikan  pelayanan, termasuk pembenahan badan jalan yang masih ditemukan berlubang, trotoar jalan dan kemacetan.

“Dinas Pekerjaan Umum Kota Bandung, harus mampu menjadikan jalan di Kota Bandung mulus dan tidak berlobang, termasuk juga Dinas Perhubungan Kota Bandung turut juga berperan untuk memberikan rasa nyaman bagi masyarakat pengguna jalan, terkait kemacetan lalulintas, fungsi halte juga harus bisa betul-betul berguna bagi  masyarakat, termasuk juga fungsi pedestrian jalan,” terang Politisi Nasional Demokrat ini.

Rendiana Awangga mengatakan, sampai saat ini masih banyak pengaduan masyarakat yang diterima oleh Komisi C DPRD Kota Bandung tentang pelayanan aparat sipil negara (ASN) di wilayah kerja Pemkot Bandung sehingga hal tersebut harus menjadi perhatian serius bagi Pemkot Bandung.

“Koordinasi antar dinas juga harus di tingkatkan sehingga seluruh tugas dan fungsi di Dinas bisa dilaksanakan dengan baik terkait IMB dan perlu ada koordinasi di Dinas Perhubungan terkait Amdal Lalin, Amdal, Perizinan Terpadu, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, Pertanahan dan Pertamana (DPKP3) dan Satpol PP, agar pembangunan di Kota Bandung jauh lebih baik,” ujar Awangga.

Ditegaskan Rediana Awangga, jika kinerja semua dinas maksimal, bukan hanya PAD yang bertambah, juga bisa memperindah kota. Selain itu, hal itu bisa mengajari masyarakat untuk tertib dan disiplin serta taat aturan sesuai dengan Perda.

Ditambahkan Rediana Awangga, sebagai Sekertaris Komisi C DPRD Kota Bandung untuk Tahun 2019, Komisi C akan melakukan kinerja evaluasi ke SKPD konterpart dibawah naungan Komisi C dan meneruskan tugas komisi yang tertunda. ”Tujuannya untuk memaksimalkan pengawasan dan peningkatan PAD,” ujarnya.

 

Laporan : as

Related posts

Publikasi Kegiatan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa

Jalin Sinergitas Bersama Tokoh Agama, Babinsa Nagrak Hadiri Wisuda Santri

Bangkit Pasca Pandemi Penjualan Mobil Niaga Bekas Makin Menggeliat