Pembentukan Dan Pelantikan Panitia Pilkades Serentak 2019 Desa Selawangi

BOGOR, INFODESAKU – Pemdes Selawangi kecamatan Tanjungsari Kabupaten Bogor melaksanakan pembentukan panitia sekaligus pelantikan pilkades serentak tahun 2019 .

Acara tersebut tepatnya di GOR Desa selawangi dihadiri muspika, BPD, Tokoh masyarakat para pemuda, tokoh agama, MUI, Kader PKK, PJS. Dan stap desa. Kamis. (1/8/2019).

Menurut camat Drs. Ahmad kosasih. Msi. Menyampaikan semua peserta panitia terkait DPT desa selawangi yang jumlah nya 6000 lebih supaya lebih diperhatikan dan transparan.

“Dari mulai anggaran, sikap panitia harus netral dan jujur dalam menjalankan amanah,” ucapnya.

Dari 8 desa kecamatan Tanjungsari ini bisa tertib. “Pemilihan agar tercipta aman, kondusip. Sukses tanpa ekses,” harapnya.

Hal senada di katakan H. Juanda selaku ketua BPD. Panitia kecamatan membentuk dan sekaligus melantik panitia pilkades serentak.

Lanjut ia, berharap kepada para panitia dalam pelaksanaan pilkades serentak nanti harus benar benar amanah, ber sipat netral dan jujur supaya di dalam pelaksanaan nya tidak ada permasalahan yang tidak di inginka,” pesannya.

Laporan : Endang

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional