DLH lakukan Sidak Ke PT Paiho, Terkait Menindak Lanjuti Adanya Laporan Pembuangan Limbah Cair

SUKABUMI, INFODESAKU – Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sukabumi sambangi PT Paiho yang berada di Kecamatan Cikembar,Kabupaten Sukabumi. Terkait dengan laporan dugaan pembuangan Limbah Cair perusahaan tersebut pada Selasa (27/08/19). Siang.

Dari pantauan awak media yang berada di sekitar perusahaan tersebut terlihat petugas DLH memasuki area perusahan, namun dari hasil dari sidak tersebut pihak DLH belum bisa di konfirmasi di karnakan harus melaporkan hasil pertemuannya dengan pimpinan

Melalui Whats App nya Judistira selaku petugas dari DLH yang mendatangi PT Paiho mengatakan belum bisa memberikan informasi kepada pihak media.

“Maaf, saya harus lapor ke pimpinannya, insyaallah, nanti di kabarin.” ungkap pesan singkatnya.

Sementara dari pihak Perusahan PT Paiho ketika hendak di konfirmasi oleh awak media, melalui petugas jaga mengatakan bahwa pihak menajemen perusahaan lagi rapat.

“Maaf, bang pihak HRD lagi rapat nanti kita hubungi setelah membuat janji terlebih dahulu.” pungkas petugas jaga perusahan tersebut kepada awak media.

Hingga berita ini di muat awak media masih menunggu keterangan resmi dari kedua belah pihak. Terkait dugaan pembuangan limbah cair tersebut.

Laporan : Rt/BA

Related posts

Bangkit Pasca Pandemi Penjualan Mobil Niaga Bekas Makin Menggeliat

Ini Penjelasan Ibu Tuti Selaku Penjual Tanah seluas 4.173 M³ Yang di Klaim Warga

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini