Wabub Sukabumi Tutup Kejuaraan Seni Kontes Suara Ayam Pelung

SUKABUMI, INFODESAKU – Wakil Bupati Sukabumi H. Adjo Sardjono menutup sekaligus menyerahkan piala kejuaraan Seni Kontes Suara Ayam Pelung Bupati Cup Tahun 2019, di Lapang Damkar Gelanggang Cisaat Kecamatan Cisaat yang dihadiri Kepala Dinas Peternakan Kabupaten, Camat Cisaat, Pengurus HIPPAPI Jawa Barat, serta undangan lainnya. Selasa, (24/9) kemarin.

Dalam sambutannya Wabup H Adjo mengungkapkan Seni Kontes Ayam Pelung Bupati Cup berjalan dengan lancar dan menyampaikan rada terimakasih serta penghargaan kepada HIPPAPI yang telah menyelenggarakan acara ini serta jajaran panitia dan para peserta yang begitu antusias dalam mengikuti kontes tersebut dengan kontes ini keaslian ayam pelung terjaga karena event kontes suara ayam pelung bisa jadi event rutin dan skalanya terus meningkat dan menjadi event kepariwisataan.

“Semoga kontes ini menjadi even tahunan yang relevan dengan program Kabupaten Sukabumi yang sedang mendorong sektor pariwisata,” harapnya.

Wabub menambahkan populasi ayam di Kabupaten Sukabumi sangat besar, sebagai contoh ketersediaan daging ayam untuk wilayah Kabupaten Sukabumi yang surplus namun untuk ayam pelung populasinya masih harus ditingkatkan oleh karena itu hadirnya HIPPAPI sangat strategis dalam mempertahankan dan mengembangkan ayam pelung di Kabupaten Sukabumi.

“Populasi ayam pelung masih harus ditingkatkan dengan hadirnya HIPPAPI ini bisa mempertahankan dan mengembangkan ayam pelung di Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya.

Pada kesempatan tersebut Wabup menyerahkan penghargaan kepada para pemenang Kontes Ayam Pelung Bupati Cup 2019 dari beberapa kategori antara lain : Juara 1 Kategori Bobot dimenangkan oleh Baladewa (6,4 Kg) milik Ferdi, Juara 2 diraih Datuk (5,4 Kg) dengan pemilik Martin, Juara 3 Sipelung Pemilik Rika dengan bobot 5,2 Kg. Kategori Penampilan dimenangkan oleh Juara 1 Kace Pemilik Abeng dari Kadudampit, Juara 2 Menak Pemilik H. Ekan dari Garut, Juara 3 Pablo Pemilik Asep dari RTF.

Kategori Suara dimenangkan oleh Juara 1 Langit Pemilik Dadang dari Kadudampit, Juara 2 Jhon Pantaw pemilik Endang dari Hipap-N, Juara 3 Sanjung pemilik Rudi Kocek dari Kadudampit, Juara 4 Mirah pemilik Ahmad dari Cianjur, Juara 5 Sembada pemilik Asep dari Cisaat.

Juara Umum Kontes Ayam Pelung Bupati Cup tahun 2019 dimenangkan oleh Endang dari Kadudampit.

Laporan : KF/ BEN

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau