Pemerintah Desa Galuga Bangun TPT Gunakan DD Tahap II

 BOGOR, INFODESAKU – Pemerintah Desa Galuga, Kecamatan Cibungbulang merealisasikan Dana Deda (DD) dengan membagunan Tembok penahan tanah (TPT) di dua RW. Jumat, (13/12).

Sekretaris Desa, Apriyana, saat ditemui dilokasi menjelaskan pembagunan TPT yang ber lokasi di Kampung Galuga, RT.02 / 01 dan Kampung Sinar Harapan, RT. 06 / 04, dengan volume  panjang 260 Meter, tinggi 220 Meter yang menelan dana  Rp. 228.943.236,00, dimana dana tersebut merupakan sebagian Dana desa tahun anggaran 2019 tahap II.

“Pembangunan TPT ini merupak realisasi dari Dana desa tahun anggaran 2019, tahap dua,” jelasnya.

Apriyana pun berharap, dengan pembangunan ini warga desa dapat merasakan secara langsung mamfaat dana bantuan dari pemerintah pusat, serta bisa menjaga dan merawatnya.

“Kami ucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat yang sudah menyalurkan Dana desa sehingga pembagunan di desa dapat terealisasi dengan baik,” pungkasnya.

Sementara Tokoh masyarakat, Ahmad sanusi, mengungkapkan berkat kerjasama dan kekompakan pemerintah desa dengan masyarakat, pembangunan TPT bisa terlaksana dengan lancar. Pembagunan ini sangat di harapkan hususnya oleh Warga sekitar Sungai Cigamea, mengingat aliran sungai yang lagsung membentur ke arah sudut  jalan.

“Kalau musim hujan seperti sekarang ini,  debit air tinggi dan meluap sehingga takut terjadi longsor,” ungkapnya.

Ahmad juga mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pemerintah desa yang sudah mendorong dan mempasilitasi apa yang menjadi keinginan warga.

Laporan : IES

Related posts

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Kadis PMD Lampung Selatan Tinjau Pembangunan Objek Wisata Way Kerinjing Legend Emas Setajau