Jaring Bibit Berprestasi Melalui Pertandingan Voly Gala Desa

KUNINGAN, INFODESAKU – Dalam rangka Kegiatan Tahunan turnamen bola Voly Desa Nangka ke 3, Desa Nangka Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan mengadakan lomba Voly Galadesa, kegiatan Voly Galadesa ini di ikuti oleh 32 peserta dari beberapa Kecamatan diantaranya Kecamatan Kadugede, Nusaherang, Cigugur, Darma, Ciniru, Hantara, dan Kecamatan Luragung, kegiatan dibuka pada, Sabtu (21/12/2019) oleh Pjs. Kepala Desa Nangka Kecamatan Kadugede Agustinus Anda Karda, bertempat di lapangan Voly Desa Nangka kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan.

Hadir dalam kesempatan ini, Pjs. Kades Nangka Kecamatan Kadugede, Muspika Kecamatan Kadugede, Ketua Karangtaruna Desa Nangka, Perangkat Desa Nangka, Tokoh Masyarakat desa, serta warga desa Nangka.

“Kegiatan ini merupakan turnamen bola voly tahunan yang ke- 3, atas dasar itu Pemerintah Desa Nangka menggelar pertandingan Voly Galadesa antar desa yang diikuti desa ari beberapa Kecamatan,” kata Pjs. Agustinus Anda Karda dalam sambutan pembukaan Voly Galadesa ini.

Lebih lanjut, Pertandingan voly gala desa ini bertujuan juga untuk memotivasi anak muda yang berbakat di bidang olahraga voly dan untuk mengolahragakan, menyehatkan masyarakat,” jelas Agustinus.

“Saya berharap dengan adanya kegiatan voly galadesa ini, bisa mencari bibit bibit pemain voly yang berbakat sehingga nantinya bisa mewakili Kabupaten Kuningan di tingkat event nasional.” pungkasnya.

Laporan : BUDI/AJH

Related posts

IPSM Kecamatan Ciampea Adakan Diskusi Koordinasi Antar Pengurus

Lomba Olahan Pangan Warnai Peringatan Hari Jadi Bogor 541 Kecamatan Sukaraja

Dampingi Pembagian BLT DD, Begini Kata Petugas Pengamanan