Pemdes Cikahuripan melaksanakan Musdes LPJ BUMdes

BOGOR, INFODESAKU – Pemerintah Desa Cikahuripan melaksanakan musyawarah laporkan pertanggung jawaban pengurus BUMDes kali pertama semenjak berdirinya tahun 2018 bertempat di aula desa. Senin, (23/12) lalu.

Kepala Desa Cikahuripan, Makmur Nurhendi dalam sambutanya menghimbau agar para peserta musyawarah menyimak semua yang disampaikan pengurus BUMDes agar tahu dan mengerti akan isi dari laporan pertanggungjawaban itu sehingga bisa mengoreksinya dan menjadi bahan evaluasi pengurus.

“Mari kita simak bersama kegiatan yang sudah dilaksanakan BUMDes selama satu tahun dan kedepannya semoga para pengurus BUMDes dapat menggali potensi yang ada di Desa Cikahuripan agar lebih berkembang dan maju perekonomin desa kita,” tutur Makmur Nuhendi.

Sementara Racham Nugraha selaku pendamping desa bidang pemberdayaan mengungkapkan acara ini sangatlah penting bagi bumdes mengingat laporan pertanggungjawaban penggunaan anggaran senilai Seratus juta rupiah sebagi modal awal BUMDes dan kedepanya harus merotasi atau bongkar pasang pengurus apabila ada yang mengundurkan diri atau yang di anggap tidak mampu bekerja.

“Ini semua tugas BPD untuk menanyakan kepada pengurus BUMDes dan mengganti pengurus apabila diperlukan itupun harus melalui musyawarah desa,” pungkas Rachman.

Laporan : Nendi.Sp

Related posts

Arak Dongdang Hiasi Hajat Bumi di Desa Bendungan

Dinas PMD Lamsel Adakan Pembinaan Desa – Desa Wisata

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional