Desa Kadipaten Bersatu Dalam Penghijauan

TASIKMALAYA, INFODESAKU – Penghijauan penanaman 10.000 pohon Bersatu (bersama satu tujuan) sepanjang Jalan desa dan penanaman di lahan kritis yang berpotensi rawan bencana yang bertemakan ” Program Mandiri Kadipaten Hejo” dengan mengajak para masyarakatnya dan juga komunitas lingkungan hidup ayo tanam dan pelihara pohon untuk hidup yang lebih baik, bertempat di Paguron Desa Kadipaten Sabtu (18/01).

Acarapun dikemas secara apik oleh panitia pelaksana sehingga program tersebut berjalan lancar yang di akhiri Penyerahan benih pohon oleh kepala Desa Kadipeten Cecep Agah Nagoya kepada perwakilan Komunitas pencinta Lingkungan Hidup.

Hadir dalam acara tersebut, Bapedas Provinsi, Anggota Dewan dari F Gerindra Dadang Rahmat Al Faruq mantan Kepala Desa Kadipaten, Camat Kecamatan Kadipaten Asep Cahyo, Kapolsek Kadipaten AKP. Erustiana S.A.g, Perwakilan Koramil Kadipaten Serka Dadang, Dinas Kehutanan, Asosiasi Aren Indonesia Rosyid, dan 82 komunitas Pencinta Alam dari Garut dan Tasikmalaya.

Pelaksana kegiatan Nana Wardiana dalam sambutannya menuturkan, terima kasih kepada semua rekan rekan yang telah hadir yang telah menyempatkan hadir dalam program ini, karena dengan menanam 1 pohon saja terkandung untuk seribu kebaikan,” tuturnya.

Anggota Dewan Dapil 3 Dadang Rahmat Al Faruq dari Partai Gerindra Komisi 3 yang bergerak di bidang Lingkungan Hidup turut memberikan sambutan, mari kita jaga alam ini saya tahu kita yang ada disini semuanya bukan perusak alam tapi yang menjaga alam, mohon agar kita jaga bersama, bila mana ada yang menebang pohon yang masih kecil sebesar pergelangan tangan agar di tangkap karena itu yang merusak alam, komunity karaha bukan hanya berjuang untuk desa kadipaten maupun kecamatan kadipaten tetapi berjuang untuk Kabupaten Tasikmalaya.

“Mari kita hijaukan desa kita dan bantu Kepala Desa Kadipaten dalam mewujudkan Desa Kadipaten menjadi desa konservasi,” imbuh Dadang.

Kepala Desa Kadipaten Kecamatan Kadipaten Kabupaten Tasikmalaya Cecep Agah Nagoya menuturkan dalam wawancara dengan Infodesaku, mengucapkan banyak terima kasih kepada semua elemen yang telah berpartisipasi dalam kegiatan penanaman 10.000 pohon ini, sebetulnya kita telah melakukan penanaman pohon ini sejak tanggal 4 Januari dan sudah tertanam 8000 pohon jadi sekarang ini tinggal 2000 pohonan lagi.

“Desa Kadipaten bisa menjadi desa konservasi dan bisa menjadi desa penyuplai bibit di wilayah tasik utara ini, dengan penanaman 10.000 pohon ini gerenasi gererasi muda yang ada di desa kami menjadi gererasi yang berkarakter yang mempunyai rasa tanggung jawab, rasa kemanusiaan sosial yang tinggi yang pada akhirnya Desa Kadipaten bisa menjadi Desa Konservasi yang mempunyai nilai ekonomi,” harapnya.

Lebih lanjut, mari jaga alam, karena kelak dikemudian hari alampun menjaga kita, kalau kita tidak bisa menjaga alam suatu saat manti alam akan meberikan balasannya pesan Cecep.

“Insya allah Desa Kadipaten kedepannya akan menjadi desa konservasi, dengan begitu yuk mari bantu kami untuk pelihara dan jaga jangan sampai ada orang yang tidak bertanggung jawab merusak alam kita, mudah mudahan Desa Kadipaten menjadi desa hejo (desa hijau).” tutupnya.

Laporan : RIYADI

Related posts

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Ini Amalan Saat Terjadi Gerhana Bulan Penumbra