Pemda Kuningan Mulai Distribusikan Bansos Tahap Dua Bagi Warga Desa Ciketak

KUNINGAN, INFODESAKU – Masih dalam menangani pandemi Covid-19 ini, Pemda Kuningan menyalurkan bantuan tahap 2 berupa sembako bagi warga Desa Ciketak Kecamatan Kadugede Kabupaten Kuningan, penyaluran bansos berlangsung di Balai Desa Ciketak. Rabu (10/06) lalu.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Ciketak Parman, Kapolsek Kadugede AKP. Abdul Majid, Kanit Reskrim Polsek Kadugede Aiptu Agus Sudrajat, Babinsa Koramil 1502 Kadugede, perwakilan dari Kecamatan Kadugede, serta Perangkat Desa Ciketak.

Kepala Desa Ciketak, Parman mengatakan, bantuan paket sembako tahap 2 tersebut berupa beras 10kg, gula pasir 1kg, terigu 1kg, minyak goreng 2 liter, 1 makanan kaleng, biskuit 1 bungkus dan 10 bungkus mie instan yang akan di bagikan kepada 35 KK yang belum menerima bantuan dari pihak manapun yang terkena dampak Covid-19 ini.

“Saya berharap, dengan adanya bantuan sembako tahap 2 dari Pemda Kuningan ini bisa meringankan beban ekonomi masyarakat yang terkena dampak Covid-19 ini dan bermanfaat bagi warga yang menerimanya,” harapnya.

Selanjutnya Parman mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kuningan (Bupati Kuningan H. Acep Purnama ) beserta jajarannya yang telah memberikan bantuan berupa sembako tahap ke 2 bagi warga yang terkena dampak Covid-19 ini dan ucapan terimakasih juga kepada Tim Medis, TNI, Polri, Satuan gugus tugas penanganan Covid-19 serta seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam menanggulangi penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kuningan, termasuk kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah mengikuti semua anjuran pemerintah dengan menerapkan protokol kesehatan.

” Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu memberikan bantuan sembako tahap ke 2 kepada warga desa Ciketak yang terdampak Covid-19 ini .” ujarnya

Laporan : BUDI KNG 

Related posts

Bupati Sukabumi Hadiri Rapat Paripurna DPRD Sampaikan Dua Raperda

Wujudkan Kondusifitas Dalam Pilkades,Wabub Minta Panitia Dan Panwas Berkerja Sesuai Aturan

Puluhan Keluarga Penerima Manfaat Desa Nangka Terima BLT DD