Masyarakat Bersama Pemdes Ketapang Bangun BUMDes

SIDOARJO, INFODESAKU – Ditengah pandemi Covid-19 yang terjadi tidak menyurutkan masyarakat Desa Ketapang, Kecamatan Tanggulangin untuk membangun desanya. Masyarakat Desa Ketapang mendirikan wisata pemancingan.

Terdapat tiga kolam pancing dilahan bekas lapangan yang luasnya kurang lebih 2 hektar tersebut. Tempat pemancingan yang berada di Selatan Balai Desa Ketapang tersebut dijadikan BUMDes Delta Mandiri.

Sabtu (27/06) kemarin Wakil Bupati H. Nur Ahmad Syaifuddin SH melaunching BUMDes Delta Mandiri Desa Ketapang, Kecamatan Tanggulangin.

Cak Nur, sapaan akrab Wabup Sidoarjo memberi acungan jempol atas prakarsa Pemerintah Desa Ketapang mendirikan BUMDes tersebut. Meski terjadi pandemi Covid-19, semangat masyarakat untuk memajukan desanya sangat luar biasa. Geliat aktivitas masyarakat Desa Ketapang masih tampak.

Semangat yang luar biasa tersebut menurutnya benar-benar patut diacungi jempol. Pasalnya dengan penduduk Desa Ketapang yang sudah tidak utuh lagi masih bersemangat mewujudkan desa yang kuat dan perekonomian yang meningkat. Separuh lebih jiwa telah pindah tempat tinggal akibat dampak luapan lumpur Lapindo.

“Saya acungi jempol untuk masyarakat Ketapang masih bisa melaunching BUMDes dikala Covid-19,”ucapnya.

Wabup H. Nur Ahmad Syaifuddin mengatakan membentuk BUMDes merupakan langkah yang tepat. Dirinya menginginkan ada kemandirian dari desa. Kemandirian desa harus diciptakan. Dengan begitu ekonomi masyarakatnya akan kuat.

“Apabila desa dapat mandiri, makmur dan dapat memanage potensinya dengan baik maka negara akan menjadi kuat, jadi negara itu akan kuat apabila ditopang oleh pemerintahan provinsi yang kuat, kabupaten yang kuat lalu kecamatan dan desa yang kuat khususnya Desa Ketapang Tanggulangin ini,” ucapnya.

Dikatakannya membesarkan usaha harus dimulai dari masyarakat itu sendiri. Masyarakatnya harus guyub. Solidaritas dan gotong royong harus tampak. Disamping itu desa harus bisa memanage dengan baik. Pengelolaannya harus profesional. Berbagai masukan masyarakat harus didengarkan. Yang terbaik untuk masyarakat harus dilakukan. Dengan Begitu dirinya yakin usaha tersebut akan berjalan dengan baik. (edw).

 

Laporan : Edy Wienarno

Related posts

Luar Biasa! Desa Cilebut Barat Kedatangan Tim Penilai Lomba Desa Sadar Hukum

Puisi Puisi Soleh Sohih

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional