30 ODGJ Berat Se-Kab.Tangerang, Siap Dievakuasi dan Dirawat di RSJMM

TANGERANG, INFODESAKU – Barisan ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa) yang menjadi penghuni Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) Rumah Peduli Sahabat Kasih, dari kejauhan sudah tampak berjejer, menyambut peserta kegiatan Advokasi Kesehatan Jiwa Masyarakat yang difasilitasi oleh Pemda Kabupaten Tangerang, yang memiliki 29 kecamatan dan 246 desa/kelurahan, dihadiri oleh 20 peserta perwakilan dari Dinkes, Dinsos, Disdukcapil, Kelurahan, Kecamatan, Satpol PP, Puskesmas Cisauk, bersama LKS Rumah Peduli Sahabat Kasih dan RSJ.Dr.H. Marzoeki Mahdi (RSJMM) Bogor. Selasa (12/10).

LKS Rumah Peduli Sahabat Kasih (RPSK), yang berlokasi di Jl.Kp. Cicayur Kebun Manggu No.11 RW.1 Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang Banten, sudah berdiri sejak 6 Juni 2010, saat ini sedang menampung sekitar 30 ODGJ, disebuah rumah sewa seluas 200 meter dengan lahan sekitar 650 meter, yang di pimpin oleh Adi Senge selaku ketua LKS, bersama 10 pengurus lainnya, memiliki layanan kegiatan untuk OGDJ seperti berkebun, beternak, olahraga, bimbingan rohani, rekreasi, pemeriksaan kesehatan bekerjasama dengan puskesmas cisauk.

Imanuel, selaku pendiri LKS RPSK saat membuka kegiatan, berharap agar seluruh ODGJ penghuni LKS yang berasal dari jalanan, kiriman keluarga yang tidak mampu, maupun titipan dari kelurahan dan kecamatan cisauk, mempunyai data kependudukan KTP dan KK, serta bisa mendapatkan Vaksinasi Covid 19.

Dindin Aminudin, sebagai Kasi Rehabsos Penyandang Disabilitas Dinsos Kab.Tangerang, menyampaikan rasa terimakasih untuk RSJMM yang telah lama membina kerjasama.

“Terimakasih untuk Tim Advokasi RSJMM, yang telah memfasilitasi pertemuan lintas sektor di tempat ini, dan ODGJ yang telah mendapatkan pengobatan melalui evakuasi masal 150 ODGJ berat dalam 4 periode pada tahun 2019, ke RSJMM.” Tuturnya.

Sekertaris Camat dan Sekertaris Kelurahan yaitu Angga dan Suharto sebagai pejabat Cisauk, serta Nuryadi, sebagai Kasi Pendataan Disdukcapil, berterima kasih kepada LKS RPSK dan RSJMM dalam penanganan ODGJ Kab.Tangerang,

“Terimakasih kepada LKS RPSK yang telah menampung ODGJ di Cisauk dan RSJMM yang telah menangani ODGJ rujukan dari Kab.Tangerang.” ungkapnya.


Tak ketinggalan Puskesmas Cisauk dan Dinas Kedehatan melalui Ibu Lely, sebagai PJ Keswa Dinkes Kab.Tangerang, turut menjelaskan bahwa Dinkes siap memfasilitasi rujukan dan pembiayaan terhadap ODGJ,

“ODGJ keluarga tidak mampu dan ODGJ terlantar, akan mendapatkan jaminan pembiayaan perawatan ke RSJMM, melalui jamkesda, asal dilengkapi pemberkasannya.” Jelasnya.

Pada kegiatan inti, Kepala Instalasi PKRS yaitu Ketut Sudiatmika, menyampaikan maksud dan tujuan advokasi kesehatan jiwa ke LKS dan masyarakat yaitu untuk mendekatkan akses layanan jiwa dengan membentuk networking.

Iyep Yudiana, sebagai PJ Lintas Sektor sekaligus Promotor Kesehatan Jiwa Masyarakat RSJMM, yang didampingi Sugih Setia Raharja, sebagai Promotor Kesehatan, memberikan pemaparan Konsep Promosi Kesehatan melalui kegiatan Advoksai Kesehatan jiwa,

“Melalui advokasi kesehatan jiwa masyarakat, kami telah menjangkau 23 kota/kab di Jabar, 7 kota/kab di Banten, 15 LKS di Jabar Banten, 7 Balai Sosial dibawah Kemensos, Panti dan Ormas di Jabar, dll, dan melalui kegiatan advokasi, diharapkan ODGJ akan mendapatkan kesetaraan kebijakan, akses, penanganan, sarana, pembiayaan, pengakuan, dukungan, dll, dari hulu ke hilir, sama seperti penderita penyakit fisik lainnya.” Pungkasnya.

Bersama Dinkes, Dinsos dan Disdukcapil Kabupaten Tangerang, Puskesmas, Kelurahan, Kecamatan dan LKS RPSK Cisauk, serta RSJMM, menyepakati akan menggelar kegiatan Pelayanan Kesehatan Jiwa Masyarakat berupa Pemeriksaan dan Evakuasi Masal 30 ODGJ Berat se-Kabupaten Tangerang yang rencananya akan dikolaborasikan dengan Vaksinasi Covid 19 ODGJ oleh Tim Dinkes dan Pembagian Sembako untuk Keluarga ODGJ oleh Tim Dinsos, dalam rangka Memperingati Hari Kesehatan Jiwa Sedunia (HKJS) yang jatuh pada tanggal10 Oktober 2021 dan Kabupaten Tangerang Bebas Pasung Tahun 2020, yang Insya Allah direncanakan akan dibuka oleh Bupati Kab.Tangerang Banten, pada hari Selasa, 26 Oktober 2021 di Gedung Islamik Senter Cikupa Kabupaten Tangerang Banten.

🖐Stop Pasung.
💪Sehat Jiwa.
🤝Pulih, Produktif dan Mandiri.

 

Laporan : RED/PKRS RSJMM

Related posts

Soleh Sohih, Penggerak Literasi Nasional

Bupati Lampung Selatan Serahkan Bantuan Kendaraan Roda Tiga kepada Penderita Disabilitas

Wakil Bupati Azwar Hadi dan ketua PMI Lampung Timur Serahkan Bantuan Kepada Korban Banjir di Desa pasar Sukadana