GOR Representative Realisasi Janji Politik Kades Selaawi

GARUT, INFODESAKU – Tidak lama lagi warga Desa Selaawi, Kecamatan Selaawi akan memiliki sebuah gedung olahra (GOR) yang representatif dan multi guna mengingat saat ini Pemerintah desa sedang melakukan renopasi GOR yang kali ini sudah memasuki tahap pengecoran lantai. Hal itu diungkapkan Kepala desa Nunu Suparman saat ditemui di kantornya. Senin, (22/11).

Lebih lanjut Nunu menjelaskan renopasi GOR ini merupakan salah satu prioritas utama dalam pembangunan infrastruktur sesuai dengan janji politiknya saat kampanye dulu. Dengan direnopnya GOR ini Desa Selaawi akan memiliki sebuah sarana olahraga yang representatif dan multi guna. Dimana GOR ini bukan hanya sebagai tempat bulu tangkis dan bola voli namun bisa juga digunakan warga untuk acara hajatan dan bisa berpungsi juga sebagai balai pelatihan atau aula tempat rapat besar tingkat desa, kecamatan hingga tingkat kabupaten.

“Diharapkan kedepannya dari GOR ini akan menghasilkan pendapatan asli desa dan yang paling utama dari GOR ini melahirkan atlet atlet Desa Selaawi yang berprestasi ditingkat daerah sampai pusat bahkan dunia”, harapnya.

Nunu juga menambahkan selain GOR Pemerinta desa terus berbenah dalam bidang infrastruktur diantaranya TPT dan jalan lingkungan, pembangunan tersebut dilaksanakan sesuai dengan APBDesa 2021 dengan sumber dana utama dari dana desa.

Diakhir wawancara Nunu Suparman mengimbaw kepada warganya untuk mendukung program pemerintah dalam memerangi covid-19 dengan segera di vaksin dan selalu memakai masker.

 

Laporan : BHEGIN

Related posts

Bangkit Pasca Pandemi Penjualan Mobil Niaga Bekas Makin Menggeliat

Ini Penjelasan Ibu Tuti Selaku Penjual Tanah seluas 4.173 M³ Yang di Klaim Warga

Peringati Hari Kebangkitan Nasional, Camat Bilang Begini